6 Cara Tetap Romantis dengan Suami Tanpa Bersentuhan

6 Cara Tetap Romantis dengan Suami Tanpa Bersentuhan
iStock

Sesekali cobalah cara ‘kencan’ yang berbeda dengan suami. Begini cara tetap romantis tanpa bersentuhan dengan suami. 

Meski sudah menikah, hubungan yang romantis tidak hanya karena seks. Kamu bisa melakukan hal-hal lain yang membuatmu dan pasangan merasa ‘hangat’. Bagaimana caranya? Berikut lima tips tetap romantis dengan suami tanpa bersentuhan.

  • Makan Malam Romantis

img

Jika sering berpikir berhubungan seks dengan pasangan menjadi satu-satunya cara untuk tetap intim dengannya maka kamu salah. Keintiman dalam suatu hubungan tidak terbatas pada sentuhan fisik. Salah satunya dengan makan malam romantis.

Dibandingkan pergi ke restoran elit, memasak sendiri makanan favorit pasangan di rumah akan lebih menyenangkan. Coba bersolek, matikan lampu, putar musik, dan nyalakan lilin aromatik.

Hias meja makanmu dengan suasana temaran dan hangat. Sajikan makanan favorit pasangan dan pastikan tidak ada ‘kesalahan’ bumbu di dalamnya. Tidak lupa menyalakan lagu romantis dan sesekali berdansa! Kami yakin itu akan menjadi malam yang selalu dikenang.

  • Surat Cinta

img

Pesona surat cinta menggunakan tulisan tangan masih tak tergantikan ‘keromantisannya’ di dunia. Pikirkan tentang apa yang membuatmu jatuh cinta dengan suami setiap hari. Kapan pertama kali kamu menyadari bahwa dia adalah pasangan yang tepat untuk menjalani masa depan bersama? Kini tuangkan semua perasaanmu ke dalam sebuah surat. Kami meyakinkanmu bahwa ini lebih baik daripada hadiah mahal.

  • Kirim Whatsapp Romantis Tiap Jam

img

Maksudnya? Jika menulis surat bukanlah gayamu, ini ada alternatif lain. Pilih satu hari spesial dan kirim beberapa teks romantis ke pasangan setiap jam. Berikan alasan mengapa ia adalah pasangan yang tepat untukmu. Isi pesanmu dengan detail dan akhiri hari dengan kejutan berupa hadiah yang ia perlukan.

  • Melakukan Kegiatan Favorit Pasangan

img

Apakah pasanganmu suka melukis? Atau dia senang bermain tenis setiap malam? Nah, coba lakukan aktivitas favorit pasangan selama sehari. Ini bisa memberimu kesempatan untuk ‘terhubung’ dengannya dalam hal baru, menghabiskan waktu berkualitas bersama, dan membuat kenangan indah.

  • Nostalgia Saat Kencan Pertama

img

Kamu bisa mencoba memerankan kembali kencan pertamamu. Pergi ke tempat yang sama seperti dulu, pesan makanan serupa, dan berpura-pura saja baru bertemu. Kamu mungkin akan tertawa memikirkan betapa malunya dirimu ketika hubungan baru dimulai. Namun kamu juga bangga memikirkan berapa lama kalian telah bersama sampai saat ini.

  • Selalu ucapkan terima kasih

img

Sepele sih kedengarannya tapi bisa menjadi kata ‘mujarab’ untuk membuat hubungan tetap harmonis. Kata ‘terima kasih’ bisa membantu memperkuat fondasi hubunganmu dan membawa kalian berdua lebih dekat secara emosional.

Cari alasan untuk mengungkapkan rasa terima kasih kepada pasangan setiap malam sebelum tidur. Bisa jadi mencuci pakaian, membantu pekerjaan rumah tangga, merencanakan liburan, atau hanya memasak makanan enak pagi itu. Tidak ada pasangan yang tak suka ketika dihargai.

Selanjutnya: para perempuan sehat, tujuh makanan ini perlu ada di dalam kulkasmu.