Foto: Aksi Dian Sastro Punguti Sampah Plastik di Bunderan HI

Foto: Aksi Dian Sastro Punguti Sampah Plastik di Bunderan HI
Dok. Instagram @therealdisastr

Kamu tahu nggak kalau kemarin Dian Sastrowardoyo atau yang kerap disapa Dian Sastro memungut sampah di Bunderan HI, Jakarta? Intip yuk aksi Dian Sastro saat pungut sampah plastik.

Tren gaya hidup dengan mengurangi pemakaian plastik sudah diterapkan oleh sejumlah kalangan termasuk selebriti. Sebagai salah satu perempuan sekaligus selebriti yang menerapkan gaya hidup sehat, Dian Sastro ikut andil untuk melakukannya. Bahkan Dian Sastro rela mengotori tangannya untuk mengumpulkan sampah plastik di Bunderan HI, Jakarta Pusat, pada saat car free day (CFD). 

Bersama label lokal populer Sejauh Mata Memandang (SMM), Dian Sastro mengumpulkan sampah plastik yang berserakan di CFD pada Minggu (14/4). Dian Sastro mengenakan kaos putih dan topi warna senada saat melakukan aksi tersebut. Bagaimana penampilan Dian Sastro saat mengumpulkan sampah plastik selama CFD?  

img

Wajah Dian Sastro tetap cantik alami tanpa makeup. Dengan ramah, Dian Sastro pun menyapa warga yang memberikan kantong plastik kepadanya. 

img

Dian Sastro tampil sporty mengenakan celana olahraga hitam serta sneakers. rambutnya dikuncir kuda dan diselipkanke belakang topinya. 

img

Dian Sastro melakukan gerakan bernama ‘Aksi Rampok Plastik’ ini karena memahami pentingnya meningkatkan kesadaran masyarakat akan menjaga bumi dari sampah berlebih. Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik (GIDKP) pun ikut di dalamnya.

img

Dengan titik kumpul di Plaza Indonesia, dalam 40 menit Dian Sastro bersama tim berhasil mengumpulkan 1.000 kantong plastik yang telah ditukarkan dengan 450 tas pakai ulang. 

img

Dian Sastro juga mengajak semua warga Indonesia untuk berhenti menggunakan plastik di Instagram pribadinya. Dian Sastro mengajak semua pengikutnya untuk menjaga bumi dengan tidak lagi memakai kantong plastik. 

“…Tahu ngga sih ternyata kresek itu jarang didaur ulang karena sulit, materinya terlalu tipis dan ringan. Dari 4 trilyun kresek yg dipakai setiap tahun di dunia, hanya 1% yang terdaur ulang! Sisanya? Numpuk di Tempat Pembuangan Akhir, tertiup angin, terbuang ke sungai, ke laut, dimakan hewan laut sampai membunuh penyu laut, paus dan ikan2 yang biasa kita makan juga. Jadi sudah saatnya kita nggak berpikir "ah ada yang beresin nanti sampahnya". Kita mesti mulai STOP penggunaan kresek, toh ngga butuh-butuh amat kan? Hari ini bbrp org yang masih bawa kantong plastik, kita "rampok" kreseknya dan kita tukar dengan tas guna ulang. Nggak nyangka banget! baru jalan 30 menit, sudah terkumpul sekitar 1000 kresek…” tulis Dian Sastro di Instagram.

Kamu juga sudah menjauhi kantong plastik belum seperti Dian Sastro? Ayo jaga bumi dengan belajar mengurangi penggunaannya ya…

Selanjutnya: ini cara profesional pakai jeans ke kantor.