Ternyata Menyanyikan Lagu Sebelum Anak Tidur Punya Efek Luar Biasa

Ternyata Menyanyikan Lagu Sebelum Anak Tidur Punya Efek Luar Biasa
iStock

Anakmu biasa dikelonin sebelum tidur? Peneliti ungkap alasan mengapa penting melakukan ritual ini sebelum anak tidur.

Apa yang biasa kamu lakukan bersama anak sebelum pergi ke alam mimpi? Membaca dongeng kah? Atau menyanyikan lagu hingga si kecil terlelap?

Menurut sejumlah penelitian, banyak ibu milenial yang ingin anak mandiri sehingga memutuskan tidak menemani si kecil pergi tidur. Padahal penting berada di sampingnya terutama ketika ia masih balita.

Berdasarkan penelitian, hanya sepertiga (38%) orangtua baru khususnya milenial dengan anak-anak balita yang masih menyanyikan lagu pengantar tidur. Hal ini diambil dari 2 ribu orang dewasa yang telah disurvei sebelumnya. 

Sains menunjukkan kalau orangtua ‘diharuskan’ menyanyikan lagu pengantar tidur jika tidak mau ‘rugi’ di masa depan bila mereka melewatkan ritual ini. Apa maksudnya ya? 

Jadi, banyak penelitian seperti dari Universitas Montreal menunjukkan kalau lagu pengantar tidur pada akhirnya bagus buat bayi. Hasilnya bayi tumbuh menjadi dua kali lebih tenang dibanding anak lain yang tak pernah dinyanyikan orangtuanya sebelum tidur.

img

Musik sebelum tidur bisa membantu anak mengantur emosi mereka. Bahkan orang dewasa pun lebih tenang ketika mendengarkan musik. Setuju?

Penelitian dari Great Ormond Street Hospital juga mengungkap kalau lagu pengantar tidur yang dinyanyikan ibu ke bayi mereka membuat anak merasa lebih baik. Psikolog dari Neuro-Physiological Psychology Inggris, Sally Goddard-Blythe, setuju akan hal tersebut.

Tak hanya itu, menyanyikan bayi sebelum tidur juga terbukti sebagai pelopor keberhasilan pendidikan dan ketenangan emosional di kemudian hari. Studi lain yang diterbitkan oleh National Literacy Trust turut menemukan kalau menyanyikan lagu atau membacakan puisi buat bayi dan anak kecil bisa memberikan efek positif bagi perkembangan mereka.

Anak mampu membaca dan mempelajari bahasa dengan cepat. Untuk itu, penting buat kamu sebagai orangtua muda menyanyikan lagu pengantar tidur sebelum bayi pergi ke alam mimpi ya.

Penelitian masih berlanjut, mayoritas (70%) yang menyanyikan lagu sebelum anak tidur adalah orangtua berusia 45 tahun ke atas. Sementara orangtua milenial mulai meninggalkan ritual sebelum anak tidur baik membacakan dongeng maupun bernyanyi. 

Ini memang bukan sepenuhnya kesalahan mereka karena banyak orangtua baru yang tidak tahu lagu bagus untuk pengantar tidur anak. Apa kamu salah satu orangtua milenial yang jarang menyanyikan lagu buat si kecil sebelum tidur? Jika iya, coba ubah kebiasaan tersebut ya. Kini sudah tahu kan manfaatnya?

Selanjutnya: Para orangtua muda, kamu juga perlu tahu cara mengajarkan anak soal seks sejak dini. Bacadi siniya…