7 Rekomendasi Serum Wajah Terbaik untuk Kulit Keringmu

7 Rekomendasi Serum Wajah Terbaik untuk Kulit Keringmu
Rekomendasi Serum Wajah Terbaik

Kamu memiliki masalah kulit wajah yang kering? Ini dia 7 rekomendasi serum wajah terbaik untuk kulit keringmu!

Serum wajah merupakan salah satu rangkaian skincare yang berguna untuk membantu mengatasi permasalahan kulit wajah secara spesifik. Molekul dalam serum wajah sangat kecil sehingga kulit wajah kamu akan dengan mudah menyerapnya. Nah, untuk kamu yang memiliki masalah kulit wajah yang kering, berikut Woop sudah merangkum rekomendasi serum wajah terbaik untuk kulit kering!

Serum Wajah untuk Kulit Kering

1. The Body Shop Vitamin E Intense Moisture Serum

Serum Wajah untuk Kulit Kering - The Body Shop Vitamin E Intense Moisture Serum
Serum Wajah untuk Kulit Kering - The Body Shop Vitamin E Intense Moisture Serum

Serum dari The Body Shop ini memiliki tekstur yang ringan dan terasa nyaman digunakan pada kulit kering. Produk ini memiliki kandungan vitamin E dan minyak gandum yang berfungsi untuk melembapkan dan melindungi kulit. Kelembapan yang dihasilkan dari serum ini dapat bertahan sepanjang hari. Selain itu, serum ini juga mengandung SPF 15 yang dapat melindungi kulit wajahmu dari sinar UVB.

Harga: Rp.239.000 – Rp.289.000

2. Wardah Hydrating Facial Serum

Serum Wajah untuk Kulit Kering - Wardah Hydrating Facial Serum
Serum Wajah untuk Kulit Kering - Wardah Hydrating Facial Serum

Serum ini memiliki manfaat untuk melembapkan kulit wajah. Serum ini memang dikhususkan untuk kamu yang memiliki kulit wajah yang kering. Kandungan hyaluronic acid, aloe vera, dan vitamin E dalam serum ini efektif menjaga kekenyalan dan kesegaran kulit sekaligus melembapkan, melembutkan tekstur kulit yang kasar, dan menjaganya dari efek buruk sinar UV.

Harga: Rp.36.000 – Rp.45.000

3. Innisfree The Green Tea Seed Serum

Serum Wajah untuk Kulit Kering - Innisfree The Green Tea Seed Serum
Serum Wajah untuk Kulit Kering - Innisfree The Green Tea Seed Serum

Serum ini mengandung green tea seed dari pulau Jeju, Korea Selatan, yang mampu memberikan kelembapan hingga ke bagian dalam kulit. Selain itu, kandungan ini juga dapat menjaga dan melindungi kadar air dalam kulit agar kelembapan lebih tahan lama hingga sepanjang hari. Serum dari Innisfree ini juga dapat memberikan nutrisi pada kulit sehingga kulit wajahmu tidak lagi menjadi kering sekaligus tampak lebih sehat.

Harga: Rp.340.000 – Rp.370.000

Baca juga: Review Aloe Hydramild Moisturizer Cream – Solusi Untuk Kulit Kering

4. Make Over Hydration Serum

Serum Wajah untuk Kulit Kering - Make Over Hydration Serum
Serum Wajah untuk Kulit Kering - Make Over Hydration Serum

Tidak hanya berfungsi untuk melembapkan, serum ini juga bisa digunakan sebagai primer sebelum make-up. Produk ini memiliki kandungan aloe vera yang berfungsi sebagai moisturizer dan anti irritant, pro vitamin B5 juga sebagai moisturizer, dan vitamin E sebagai antioksidan.

Harga: Rp.85.000 – Rp.115.000

5. The Ordinary Hyaluronic Acid 2% + B5

Serum Wajah untuk Kulit Kering - The Ordinary Hyaluronic Acid 2% + B5
Serum Wajah untuk Kulit Kering - The Ordinary Hyaluronic Acid 2% + B5

Selain teksturnya yang mudah meresap, kandungan hyaluronic acid 2% yang dimiliki serum ini mampu mengikat kadar air 1.000 kali lebih baik sehingga kulit selalu terhidrasi. Kandungan vitamin B5 di dalamnya juga dapat meningkatkan kelembapan pada permukaan kulit serta berperan sebagai antioksidan yang mencegah terjadinya kerusakan pada kulit.

Harga: Rp.135.000 – Rp.147.000

6. Sulwhasoo First Care Activating Serum EX

Serum Wajah untuk Kulit Kering - Sulwhasoo First Care Activating Serum EX
Serum Wajah untuk Kulit Kering - Sulwhasoo First Care Activating Serum EX

Serum ini mampu memberikan asupan air yang cukup dalam ke kulit sehingga kelembapan kulit akan terjaga. Diformulasikan dengan bahan herbal Korea, produk ini mampu membuat kulit yang kering akibat penuaan menjadi ternutrisi kembali. Serum ini juga cocok digunakan untuk kulit yang cenderung sensitif.

Harga: Rp.1.200.000 – Rp.1.520.000

7. Mario Badescu Vitamin C Serum

Serum Wajah untuk Kulit Kering - Mario Badescu Vitamin C Serum
Serum Wajah untuk Kulit Kering - Mario Badescu Vitamin C Serum

Serum ini mengandung vitamin C yang merupakan antioksidan untuk melindungi kulit dari radikal bebas serta berperan penting dalam memproduksi collagen. Vitamin C dalam serum ini memiliki 7,5% asam askorbat yang mampu memudarkan flek hitam dan meratakan warna kulit serta mencerahkannya. Selain itu, serum ini juga memiliki kandungan hyaluronic acid yang sangat bagus untuk mengunci kelembapan kulit wajah.

Harga: Rp.615.000 – Rp.740.000

Nah, itulah 7 rekomendasi serum wajah terbaik untuk kulit keringmu. Jadi, serum mana yang menarik untuk kamu coba?

Selanjutnya: Butuh serum dengan harga terjangkau yang bisa ditemukan di drug store? Tandanya, Garnier Sakura White Pinkish Radiance Serum tepat untukmu!