Review Laneige Clear C Peeling Serum - Wajah Halus dan Cerah Seketika

Review Laneige Clear C Peeling Serum - Wajah Halus Seketika
Laneige Clear-C Peeling Serum

Rawat kulit wajah dengan Laneige Clear C Peeling Serum yang juga berfungsi sebagai eksfoliator. Apa saja kandungan di dalamnya?

Merawat kesehatan kulit wajah sejak dini memang penting dilakukan, salah satunya adalah dengan menggunakan serum yang mampu menjaga kondisi kulit tetap sehat. 

Sebagai salah satu pelopor skincare asal Korea Selatan, Laneige menciptakan serum yang mampu merawat kondisi kulit menjadi lebih baik, yaitu seri Clear-C Peeling Serum yang berisi ektrak tumbuhan. 

Serum yang juga berfungsi sebagai chemical exfoliator ini, diklaim mampu menghaluskan dan mencerahkan kulit wajah. Seperti apa ulasannya? Keep scrooling ladies!

Review Laneige Clear C Peeling Serum

Packaging

Kemasan Laneige Clear-C Peeling Serum
Kemasan Laneige Clear-C Peeling Serum

Jika membicarakan packaging, Laneige selalu ahli membuat kemasan yang simpel nan elegan, termasuk produknya yang satu ini. Dibalut warna pink keunguan, Laneige Clear C Peeling Serum hadir dalam kemasan botol plastik premium yang cantik.

Dengan tutup berupa pump, serum ini terasa lebih higienis karena nggak mudah terkontaminasi dengan udara luar. Nah, untuk ukuran sebuah serum, produk ini tergolong memiliki isi yang cukup banyak, yaitu 80ml.

Sayangnya, informasi seputar produk di bagian belakang botol ditulis dengan hangul (aksara Korea), sehingga butuh effort lebih untuk memahami detailnya.

Packaging8.8/10

Tekstur

Laneige Clear-C Peeling Serum
Laneige Clear-C Peeling Serum

Konsistensi serum ini watery based, dengan tekstur kental berwarna putih keruh. Meski teksturnya kental, Laneige Clear C Peeling Serum masih terasa ringan dan mudah diserap oleh kulit.

Poin plus lainnya dari serum ini adalah, aroma berry dan citrus yang memberikan efek relaksing ketika diaplikasikan pada wajah.

Tekstur7/10

Baca juga: Review: Laneige Lip Sleeping Mask – Masker Penyelamat Bibir Kering

Formula

Laneige Clear-C Peeling Serum
Laneige Clear-C Peeling Serum

Berdasarkan data ingredients-nya, bahan aktif utama dalam serum ini adalah AHA yang berasal dari fruit derived yang berguna untuk menghaluskan kulit.

Selain itu, ekstrak fruit derived (range Fruit Extract, Vaccinium myrtillus Fruit Extract, Lemon Fruit Extract, Acerola Fruit Extract, Euterpe oleracea Fruit Extract) dalam kandungan AHA memiliki konsentrasi rendah dengan molekul yang sangat kecil, sehingga lebih efektif mengangkat sel kulit mati.

Formula8/10

Cara pemakaian

Laneige Clear-C Peeling Serum
Laneige Clear-C Peeling Serum

Menurut klaimnya, serum ini dapat membuat kulit terasa halus, lembap, serta efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati, berkat ekstrak tumbuhan dan buah-buahan di dalamnya. 

Cara pemakaiannya pun mudah, yaitu cukup gunakan Laneige Clear C Peeling Serum setelah mengaplikasikan toner pada pagi dan malam hari. Kamu bisa ambil 2-3 pump sekali pemakaian untuk seluruh permukaan wajah.

Ratakan serum ke seluruh wajah dengan lembut menggunakan jari. Lalu, biarkan meresap selama beberapa menit. Setelahnya, kamu bisa melanjutkan penggunaan tahapan skincare berikutnya.

Oh iya, karena sifat AHA yang bisa memicu meningkatnya level sensitifitas kulit, sangat penting untuk selalu menggunakan sunscreen di pagi hari.

Cara Pemakaian8/10