Review Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Setup Powder Untuk Pemula

Review Make Over Silky Smooth Translucent Powder
Make Over Silky Smooth Translucent Powder

Make Over Silky Smooth Translucent ini berperan penuh untuk set up tampilan akhir make up kamu agar flawless. Berikut reviewnya!

Rating
  • Packaging6.5/10
  • Tekstur7.8/10
  • Shades8/10
  • Kegunaan8.5/10
  • overall7.7/10

Setiap perempuan pasti menginginkan hasil akhir makeup yang flawless. Teknik terbaik pada bagian kompleks, yaitu bedak sangat dibutuhkan untuk hasil akhir ini. Biasanya jenis bedak yang dipakai untuk mendapatkan hasil makeup yang flawless adalah bedak tabur, hal itu dinamakan teknik baking.

Kali ini Woop akan memberikan review mengenai brand lokal yang menghadirkan produk bedak yang cocok untuk jenis kulit dan undertone kamu, yaitu Make Over Silky Smooth Translucent Powder. Keep on scrolling!

Review Make Over Silky Smooth Translucent Powder

Packaging

Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Packaging
Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Packaging

Bedak tabur ini memiliki kemasan yang kokoh, agak besar dan mempunyai isi yang cukup banyak. Mempunyai wadah yang transparan, tutup ulir yang aman untuk menjaga produk agar enggak mudah tumpah, dan mendapatkan satu buah spons.

Packaging6.5/10

Tekstur

Tekstur dari produk ini halus dan lembut, dan mempunyai efek finishing yang menghidrasi kulit kamu. Aroma dari bedak tabur ini mempunyai aroma yang enggak terlalu kuat dan enggak terlalu mengganggu.

Tekstur7.8/10

Shades

Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Shades
Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Shades

Bedak tabur ini memiliki 4 varian warna yang menyesuaikan kebutuhan warna kulit yaitu 01 (Porcelain) untuk kulit putih kekuningan, 03 (Champagne) untuk kulit sawo matang, 04 (Toffe) untuk kulit cenderung coklat dan 05 (Snow) yang warnanya sesuai dengan namanya.

Shades8/10

Kegunaan

Memiliki banyak formula, klaim dari Make Over Silky Smooth Translucent Powder ini membantu melembapkan dan menyerap kelebihan minyak serta menjaga wajah tetap segar sepanjang hari. Dan juga mencegah dehidrasi pada kulit.

Kegunaan8.5/10

Baca juga: Review Pixy UV Whitening 4 Beauty Loose Powder

Kelebihan

Kelebihan dari produk ini adalah mempunyai bubuk pertikel tinggi yang halus, bedak yang mempunyai kontrol minyak yang cukup baik ini harganya terjangkau untuk pemakaian yang bisa berlangsung selama berbulan-bulan.

Kekurangan

Sayangnya produk ini memiliki kekurangan pada kemasan, dimana kemasannya plastik yang mudah pecah dan juga ukurannya enggak begitu travel friendly.

Harga

Kamu bisa dapatkan Make Over Silky Smooth Translucent Powder ini dengan mudah di drugstore terdekat dan e-commers pilihan kamu. Dengan berat 35ml, dibanderol dengan harga Rp 114 ribu.

Kesimpulan

Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Kesimpulan
Make Over Silky Smooth Translucent Powder - Kesimpulan

Overall, bedak ini benar-benar berguna untuk setup powder, bukan sebagai produk yang dipakai di wajah, apalagi bedak ini enggak punya formula SPF. Bedak ini mempunyai hasil akhir yang lembut dan enggak mengubah warna asli kulut juga. Selamat mencoba, Woop Ladies!

Selanjutnya: