4 Alasan Penting Perlu Membersihkan Lemari Bajumu Sekarang

4 Alasan Penting Perlu Membersihkan Lemari Bajumu Sekarang
ISTOCK

Ada alasan-alasan penting kenapa kamu harus membersihkan lemari sekarang. Mau tahu apa saja? Let's check this article!

Fashion selalu berubah setiap waktu. Kita pun terkadang berlomba-lomba untuk bisa mengikutinya. Namun hal ini sebenarnya malah bisa berdampak buruk untuk kehidupan kita lho. Kita bisa menjadi implusif karena terlalu sering membeli pakaian baru. 

Sekarang coba lirik lemarimu! Apakah semakin penuh dengan pakaian? Nah, mungkin saatnya kamu membuat jadwal  untuk pembersihan besar-besaran. Tidak hanya masalah kebersihan (bisa jadi lemari adalah istana peristirahatan hewan-hewan melata atau mikroskopik), tapi ada alasan-alasan lain yang tidak kalah signifikan dengan itu. 

Mungkin sulit pada awalnya mengorganisir isi lemari dan menyingkirkan yang tidak perlu (bisa jadi ukurannya sudah terlalu kecil atau besar), tapi saat kamu selesai the only thing in your closet will look beautiful on you and there will be no tears. 

1. Butuh Dana Ekstra

Tidak ada salahnya sama sekali membongkar isi lemari dan menjual kembali barang-barang yang masih layak dipakai dan berkualitas bagus. Pikirkan orang-orang yang bisa membeli baju-baju bagus tadi dengan harga miring; betapa bahagianya mereka! Dan pastinya, extra cash yang bisa kamu dapatkan untuk melakukan sesuatu yang selama ini tertunda karena menunggu ketersediaan dana lebih.

2. Menolong Orang Lain

Wajib! Seperti yang sudah Woop sebutkan tadi, mengosongkan lemari, memilah baju yang masih bagus, lalu disumbangkan atau dijual dengan diskon besar-besaran, bisa banget dilakukan untuk membantu orang lain yang lebih membutuhkan barang-barang itu. 

img

3. Ruang untuk Baju Baru

Jika kondisi lemarimu penuh dengan jejalan baju, tidak ada 1 cm pun tersisa bahkan untuk menyimpan koleksi gigi emas, well… then without Einstein would need to tell you. Pada dasarnya kamu membutuhkan tempat baru. Pilihannya ada dua, beli lemari baru atau memanfaatkan yang ada dengan menggeser dan menggusur barang-barang yang nyaris tak dipakai selama setahun ini. Daripada menghabiskan uang untuk lemari baru, Woop lebih menyarankan kamu untuk menyapu bersih lemari lama dari pakaian tak terpakai guna memberikan ruang untuk baju-baju baru yang lebih sering kamu gunakan. 

4. Belajar Lebih Sabar

Ternyata perkara mengosongkan atau mengurangi isi lemari baju itu bisa menguras emosi juga lho. Terlebih ketika kita memang harus mengucapkan selamat tinggal untuk barang-barang yang sudah menjadi penghuni ruangan tertutup itu selama bertahun-tahun dan berpikir, they all have history and bad or sweet memories. Jika ada baju atau aksesoris yang masih memiliki label atau kamu pakai cuma satu kali setelah dibeli, you probably highly likely do not need them. Lebih baik disumbangkan atau diperjual-belikan, daripada menjamur, rusak, dan menjadi tak berguna. Tidak ada penjahit yang bisa mengembalikan jaman keemasan si baju. 

Selanjutnya: Siapa sih yang mau diganggu oleh pekerjaan di akhir pekan? Semua orang yang bekerja pasti tidak mau. Maka dari itu, untuk para atasan: jangan pernah mengganggu bawahannya di hari libur.