6 Sneakers Putih yang Tidak Akan Pernah Ketinggalan Jaman

Fashion
ISTIMEWA

Selalu ada di lemari.

Konon, kata 'sneakers' sudah dipakai sejak tahun 1870an dan sejak itu, sepertinya susah menghitung berapa banyak jenis sneakers yang diproduksi. Termasuk, satu jenis sneakers yang menjadi favorit banyak orang dan memang mampu menyulap penampilanmu begitu disisipkan ke kaki—yep, yang dimaksudkan adalah sneakers putih. Dan dari sekian banyak produksi sneakers putih tanpa henti, menurut Woop, 6 sepatu ini yang paling keren, tidak akan pernah ketinggalan jaman, bahkan ketika dipakai di tahun 2040. Serius. 

1. NIKE AIR FORCE 1

Legendaris; tidak perlu diragukan. Seri Nike Air Force 1 ini memang masih bisa dibilang jawara bertahan. 

2. ADIDAS SUPERSTAR

Bisa disebut sebagai salah satu “bintang” Adidas. Adidas Superstar adalah sneakers klasik terlama (yep, 49 tahun). Awalnya, dirancang untuk sepatu basket premium, tapi kemudian berkembang, berkembang, dan menjadi sneakers putih yang dimiliki oleh orang awam.

3. VANS CLASSIC OG SLIP ON 

Sepatu favorit para skaters ini juga bisa dibilang menjadi salah satu sneakers putih terbaik sepanjang masa: Vans Classic OG slip On. Kamu bisa tampil dengan atasan, bawahan apa pun saat memakai sepatu ini.

4. NIKE AIR MAX 90 

Bukan hanya Air Force 1 saja, Nike Air Max 90 juga menjadi idola karena warna putihnya. Mari ucapkan terima kasih kepada Nike!

5. REEBOK CLASSIC 

Salah satu produk Reebok yang menjadi klasik, dan akan bertahan sepanjang masa. Mirip dengan Adidas Superstar dan Nike Air Force, Reebok Classic ini tetap diburu hingga sekarang.

6. CONVERSE CHUCK TAYLOR ALL-STARS 

Inilah slogan yang tepat untuknya: apa pun bajunya, Converse All Stars adalah jawabannya. Sungguh, sneakers ini akan selalu ada di hati (dan rak sepatu) orang-orang.