Bagaimana Cara Menemukan Aksesoris Andalanmu

Bagaimana Cara Menemukan Aksesoris Andalanmu
ISTIMEWA

3 tahap sederhana.

Sudah lebih dari 10 tahun kamu menyadari seperti apa tipe pasangan idealmu (walau mungkin belum menemukan juga), tapi sampai sekarang kamu belum tahu aksesoris andalanmu. Sesuatu yang membuat penampilanmu langsung "wow" meskipun yang kamu cuma baju yang terbuat dari karung goni. Satu hal yang selalu kamu pastikan terpakai sebelum meninggalkan rumah dan yakin bahwa hari itu entah tiba-tiba ada rapat mendadak, bos marah-marah, tapi akan baik-baik saja... berkat aksesoris tersebut. Apa tas ya, atau kalung, atau cincin, atau—begini tiga cara sederhana untuk mengetahui aksesoris andalanmu. 

1. CARI TAHU FAKTOR UNIKMU

Caranya: perhatikan pernak-pernik apa yang selama ini kamu pakai dan selalu dapat pujian dari teman kantor atau bahkan orang asing di jalan? Apakah setiap memakai sepatu baru, muncul puluhan pertanyaan, "dimana sih, belinya?" Atau, begitu melihat tasmu, saudaramu langsung ingin meminjamnya? Pujian dan komentar semacam ini bisa diartikan bahwa kamu memiliki kekuatan super untuk mengenali aksesoris keren. Itu berarti, apa pun aksesoris yang selalu mendapatkan tuaian celetukan positif tersebut bisa resmi menjadi aksesoris andalanmu mulai dari sekarang. 

2. TEMUKAN MAGNET NATURALMU 

Tahap satu ini lumayan mudah: barang apa yang selalu menarik-narikmu dan seperti memohon untuk dipakai setiap sedang bersiap-siap keluar rumah? Cara mengeceknya: kamu akan merasakan kurang lengkap tanpa si dia, ingin kembali lagi ke rumah saat menyadari lupa memakainya, atau bahkan menyesuaikan segalanya (atasan, celana, rok, sepatu) dengan aksesoris tersebut. Selamat kamu sudah menemukan aksesoris andalanmu—dan bisa berupa sepatu, gelang, bahkan topi.

3. SESUAIKAN DENGAN SERAGAM KERJAMU

Ada banyak orang yang diwajibkan memakai "seragam" setiap datang ke kantor (pengacara yang formal, jurnalis dengan seragam logo perusahaan, dll), sehingga barangkali akan sedikit rumit bereksperimen dengan aksesoris yang unik (trendi, atau aneh). Pilihannya adalah: pilih barang-barang yang akan dengan mudah menyatu dengan seragammu, seperti sepatu, tas, atau perhiasan (kalung, anting-anting, dsb) atau bahkan scarf.