Jangan Kaget! Dior Rilis Sedotan 'Reusable' Seharga Rp2 juta

Jangan Kaget! Dior Rilis Sedotan 'Reusable' Seharga Rp2 juta
Dok. Dior - Dior Rilis Sedotan Ramah Lingkungan

Dior memulai kampanye cinta bumi dan baru saja merilis sedotan ramah lingkungan dengan harga Rp2 juta. Mau beli?

Beberapa tahun belakangan ini, kampanye ‘cinta bumi’ memang sangat genjar dilakukan. Banyak orang yang mulai sadar dan mengubah kebiasaannya menjadi lebih ramah lingkungan. Misalnya saja dengan tidak mengunakan sedotan plastik lagi—dan beralih ke sedotan stainless ataupun bambu. Dengan berbagai bahan yang bisa didaur ulang dan bisa dipakai secara terus menerus, sedotan dibuat lebih menarik dan unik.

Yep, banyaknya orang yang sudah beralih pada hidup ramah lingkungan ini membuat brand fashion mewah dunia Dior pun ikut serta dalam tren ini. Baru-baru ini, Dior merilis produk ramah lingkungan berupa sedotan ‘reusable’ berwarna emas.

Dok. Dior - Dior Rilis Sedotan Ramah Lingkungan
Dok. Dior - Dior Rilis Sedotan Ramah Lingkungan

Baca: 5 Hotel Ramah Lingkungan Terbaik Dunia--Ada dari Indonesia

Ada enam sedotan berbahan kaca yang dikemas dalam sebuat kotak cantik berwarna pink dengan motif bernuansa alam khas Dior. Pada bagian atas kotak, tercetak logo Dior yang diembos oleh tinta emas. Selain itu, sedotan ini dilukis dengan tangan.

Menurut Dior, sedotan ini dianggap menjadi aksesori mewah untuk mendukung upaya berkelanjutan dan ramah lingkungan karena sedotan yang bisa dipakai berkali-kali pun kian populer. Sedotan jenis ini biasanya terbuat dari stainless steel atau fiber glass, sebagai pengganti sedotan sekali pakai, yang menggunakan bahan plastik.

Apakah kamu tertarik membelinya? Jika iya, kamu bisa mendapatkan sedotan ini dengan harga 120 poundsterling atau setara dengan Rp2 juta. Tidak hanya itu saja, sedotan mewah ini dijual secara terbatas--hanya dijual di beberapa butik Dior pilihan saja. Namun, jangan khawatir, kamu tetap bisa memilikinya dengan membelinya secara online lewat situs resmi Dior. Selain sedotan, kamu juga bisa membeli lilin, bantal, bahkan notebook.

Selanjutnya: Sedang patah hati dan galau? Coba dengarkan 21 lagu Korea yang bisa menemanimu sepanjang kesedihanmu.