Gamis Nissa Sabyan Jadi Primadona Tanah Abang Buat Lebaran

Gamis Nissa Sabyan Jadi Primadona Tanah Abang Buat Lebaran
ISTOCK

Sudahkan beli baju Lebaran? Kali ini Woop akan mengulas bagaimana tren baju Lebaran di Tanah Abang mulai dari model hingga harganya. Simak terus ulasannya ya...

Lebaran sebentar lagi. Sudahkah kamu mempersiapkan segalanya? Khususnya baju lebaran. Yep, kemarin Woop berkesempatan mengunjungi pasar Tanah Abang untuk mencari tren busana Lebaran yang akan digandrungi pada tahun ini. 

Siapa yang tidak tahu pasar Tanah Abang? Semua orang pasti tahu dan pernah mengunjunginya meski hanya sekali dalam hidupnya. Selalu menjadi tempat pilihan berbelanja untuk persiapan Lebaran bagi para warga Jakarta dan sekitarnya, Tanah Abang tidak pernah sepi pengunjung karena Tanah Abang dianggap sebagai ‘kiblat fashion’ busana Lebaran setiap tahunnya. 

Pada Jumat pekan lalu (17/05/2019), Woop berkesempatan mengunjungi pasar Tanah Abang untuk melihat-lihat trend busana apa saja yang sedang ramai digandrungi oleh banyak para perempuan. Ternyata, tidak jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, model busana muslim dengan nama selebriti masih menjadi primadona para ibu-ibu yang datang ke sana. 

Jika dulu Kaftan ‘Syahrini’ dan baju koko ‘Wakanda Black Panther’ yang menjadi trend, beda lagi dengan tahun ini. Yep, gamis ‘Nissa Sabyan’ yang paling banyak dicari oleh para pengunjung, baik itu ibu-ibu maupun remaja perempuan. 

img

Dok. Instagram @royal_grosir_tanah_abang

“Iya, model gamis Nissa Sabyan paling banyak dicari dan paling laris. Soalnya, warna dan variasi motifnya beda-beda. Satu lagi ada model Zoya yang juga banyak dicari,” ujar seorang pedagang yang tidak mau disebutkan namanya kepada Woop saat berkunjung ke Tanah Abang pada awal Mei ini. 

Nama Nissa Sabyan tentu tak asing di telinga, pelantun lagu ‘Ya Maulana’ ini memang sedang naik daun. Begitupun dengan gaya berbusananya yang sekarang dijadikan tren busana muslim untuk Lebaran. Model yang kekinian, kasual, dan unik membuat para perempuan menyukainya dibandingkan model busana lainnya. Tidak hanya itu, gamis model ini hadir dengan warna-warna ‘manis’, bahan dan variasi motif khas anak muda zaman sekarang yang membuat tampilan terkesan feminim saat memakainya. 

Hal serupa pun diungkapkan oleh pedagang lainnya, Rustina Sofiana, pemilik toko Royal di Blok A Tanah Abang, “Iya, yang paling banyak dicari itu paling gamis-gamis panjang sih. Kalau untuk perempuan yang lagi tren itu gamis Nissa Sabyan dan Monalisa.” 

Saat ditanya harga, rata-rata pedagang membanderol gamis model ini dengan harga Rp170 ribu sampai Rp250 ribu untuk ukuran dewasa. 

“Untuk kisaran harga sebenarnya bermacam-macam. Tergantung bahan dan motif gitu. Kalau saya sih menjualnya antara Rp200 ribu sampai Rp250 ribu ya,” ujar Rustina. 

Jadi sudah tahu busana apa yang harus dipakai saat Lebaran nanti?

Selanjutnya: Ada berbagai macam jenis beras yang harus kita ketahui. Yuk kenali lebih jauh manfaatnya