Mata Panda Bikin Tak Percaya Diri? Simak Tips Menghilangkannya

Mata Panda Bikin Tak Percaya Diri? Simak Tips Menghilangkannya
ISTOCK

Jika panda memiliki lingkaran hitam di bawah matanya dan terlihat lucu, beda halnya ketika kamu juga mengalaminya. Bagaimana cara menghilangkannya?

Lingkaran hitam di bawah mata atau kantong mata atau yang sering disebut dengan mata panda adalah hal yang cukup bisa mengganggu penampilan, terutama bagi perempuan. Pada umumnya, kebanyakan orang mengaitkan mata panda dengan efek dari kurang tidur. Meskipun benar bahwa tidur yang kurang bisa membuat kamu terlihat seperti panda sehari setelahnya.

Bukan hanya karena kurang tidur saja lho, banyak faktor yang membuat timbulnya mata panda ini. Misalnya, terlalu sering terpapar sinar matahari, mata sembab, terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang kaya akan garam, penderita anemia, dan keturunan.

Banyak produk kecantikan komersil yang bisa digunakan untuk menghilangkan kantung mata ini, namun tidak sedikit yang memilih untuk menggunakan cara yang alami agar tidak ada efek samping yang akan terjadi. Woop Sudah merangkum beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan kantong mata secara alami. Apa aja sih?

  • Meminum air putih yang cukup

img

Dehidrasi merupakan salah satu penyebab adanya pembengkakan pada mata dan tubuh lainnya. Oleh karena itu kamu harus menjaga asupan air dalam tubuhmu. Caranya sangat mudah, kamu cukup mengonsumsi air delapan sampai sepuluh gelas sehari.

  • Es Batu

img

Dinginnya es batu mampu untuk melembapkan mata dan mengurangi kantong mata. Caranya adalah ambil sedikit potongan es batu kemudian balut dengan kain tipis. Usapkan perlahan ke seluruh permukaan mata selama lima menit agar mata menjadi rileks dan segar. Lakukan perwatan ini secara rutin hingga kantung mata hilang.

  • Gunakan kantong teh celup bekas

img

Senyawa kafein yang terkandung dalam teh mampu mengurangi pembengkakan akibat dari akumulasi cairan yang ada di daerah tersebut. Cukup saiapkan dua teh celup bekas pakai dan letakan di atas kelopak mata. Diamkan kurang lebih 30 menit.

  • Mentimun

img

Untuk tips yang satu ini pasti palian sudan todas asing lagi. Selain berkhasiat untuk menghilangkan mata panda, mentimun juga membantu menghilangkan keriput di wajah. Caranya cukup mudah, iris tipis-tipis buah mentimun. Kemudian letakan di atas kelopak mata kamu dan diamkan selama 15 menit.

Selanjutnya: Mood swing saat menstuasi mengganggu aktifitas kamu? simak yuk tipsnya.