10 Rekomendasi Destinasi Liburan untuk Solo Traveler

10 Rekomendasi Destinasi Liburan untuk Solo Traveler
ISTOCK

It's just me, myself and I. Bahagianya! Inilah destinasi yang kami sarankan untuk kalian solo traveler

Sering, kita membatalkan niat untuk pergi liburan hanya karena nggak ada teman yang memiliki jadwal yang sama. “Liburan sendirian kok kayaknya menyedihkan,” mungkin begitu ujarmu. Sama sekali nggak benar, terlebih jika kamu tahu destinasi yang tepat untuk para solo traveler.

Berikut saran WOOP jika kamu memutuskan untuk berlibur tanpa teman tahun ini.

Inilah Rekomendasi Destinasi Untuk Solo Traveler

1. Chili

Orang Indonesia nggak perlu visa untuk kunjungan selama 90 hari ke negara ini. Dengan jangka waktu itu, kamu bisa mengunjungi padang pasir, gunung, dan garis pantai yang panjang bukan kepalang.

Baca: Wajib Catat! Ini 7 Tips Travelling Saat Musim Hujan

Entah itu bertualang di Atacama Desert atau Chiloe Island atau Patagonia, pastikan untuk menyempatkan waktu menjelajah Santiago (aman dan gampang dijelajahi). Jika kamu diundang ke asado—sebuah acara barbekyu ala Chili—jangan lupa datang!

2. Swedia

Sangat mudah menjadi solo traveler di negara asal IKEA ini. Wisata kota dan air menjadi satu di sini: wisata kayak, bersepeda untuk eksplorasi kota, mengunjungi harta seni di Moderna Museet dan menikmati kopi di kafe-kafe cantik di sepanjang jalan kota. 

3. Jerman

Terlalu banyak pilihan adalah hal terbaik dari berlibur ke Jerman, terkhusus buat solois. Terlebih, Jerman bisa dibilang adalah salah satu kota paling ramah di Eropa.

Baca: Simpel! Ini 7 Tips Packing Sebelum Traveling untuk Perempuan

Di Berlin, kamu bisa menikmati kafe, galeri, klub malam yang menjadi pusat hipster Eropa—dan nggak perlu teman sama sekali. Jika kamu adalah pecinta kereta api, pastikan untuk mengunjungi Düsseldorf, taman bir di Munich atau the restored city, Dresden.

4. Laos

Negara ini memiliki status "cult" di antara single traveler. Sama seperti Vietnam, Laos berubah dari negara konflik menjadi tempat yang aman.

Baca: Gak Baca Nyesel! Ini 5 Destinasi Honeymoon yang Underrated!

Akan tetapi, berbeda dengan Vietnam, Laos berhasil menjaga sebagian besar budaya aslinya dan menjaga lingkungannya, dan menjadi salah satu yang paling bersih di Asia Tenggara. Wajib dikunjungi: perjalanan dengan classic riverboat to Mekang, royal city di Luang Prabang, dan menikmati Vientiane dan berbaur dengan para pelancong internasional lainnya.

5. Islandia

Berpredikat sebagai negara paling aman di seluruh dunia, membuat tempat ini menjadi destinasi paling masuk akal bagi siapapun yang memutuskan untuk liburan sendirian.

Baca: All Around The World! Ini 5 Destinasi Terbaik Untuk Main Ski

Entah itu berkeliling di ibukota negara, Reykjavik, berenang di Blue Lagoon atau naik kuda di beberapa area paling terjal di muka bumi.

6. Inggris