5 Air Mineral Termahal di Dunia--Ada yang Rp850 Juta!

5 Air Mineral Termahal di Dunia--Ada yang Rp850 Juta!
SHUTTERSTOCK

Tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata! Ada yang seharga apartemen di Jakarta, kenapa bisa ya?

Air merupakan kebutuhan penting untuk kehidupan manusia. Salah satunya adalah untuk minum karena air dibutuhkan oleh tubuh untuk memenuhi cairan agar kita bisa terhindar dari dehidrasi. Banyak dari kita yang sering membawanya dalam botol agar tidak mengalami kehausan di jalan saat beraktivitas, bahkan saat kita lupa membawanya, kita rela membeli air minum dalam kemasan yang dijual di pasaran. 

Biasanya, harga air minum kemasan tidak terlalu mahal. Maka dari itu, kita bisa membelinya beberapa kali dalam sehari. Namun bagaimana jika harga air minum kemasan yang kamu beli seharga satu unit apartemen? Hmm… memang tidak masuk akal, tapi ternyata ada air minum kemasan yang harganya sangat mahal. Berikut adalah lima air minum kemasan dengan harga termahal di dunia: 

  • Fine - Rp70 ribu per 750 ml
Dok. Istiwema
Dok. Istiwema

Fine menjadi salah satu air dalam kemasan yang diproduksi sejak 2005. Memang tidak berbeda dengan air minum kebanyakan, namun fine melewati proses penyaringan melalui bebatuan vulkanik kuno di bawah Gunung Fuji, Jepang. Berkat proses tersebut, Fine dijamin benar-benar murni dan bebas polusi karena tidak tersentuh sama sekali dengan polutan dan tangan manusia. 

  • Lauquen Artes Mineral Water - Rp85 ribu per 750 ml
Dok. Istimewa
Dok. Istimewa

Air minum yang berasal dari San Carlos Barilpoche--wilayah paling selatan Argentina—bersumber dari sebuah mata air murni sedalam 500 meter di bawah tanah yang juga dikelilingi oleh 20 hektar hutan tropis. Air dari sumber mata air tersebut kemudian menguap lalu tetesan uapnya dikemas dalam botol mewah.

Baca: 7 Makanan yang Sebabkan Vagina Bau Tak Sedap

  • 10 Thousand BC - Rp200 ribu per 750 ml
Dok. Istimewa
Dok. Istimewa

Sumber mata air dari 10 Thousand BC terletak di lepas pantai Kanada, karena lokasinya yang memakan waktu perjalanan yang cukup panjang membuat setiap tetes airnya tidak pernah terkontaminasi oleh tangan manusia dan polutan. Perlu kamu ketahui bahwa 10 Thousand BC merupakan air yang bersumber dari lelehan es Gletser Gunung Hat, Britis Columbia, Kanada.

  • Kona Nigari Water - Rp5,7 juta per 750 ml
Dok. Istimewa
Dok. Istimewa

Kalau air minum yang satu ini berharga sangat mahal karena khasiat yang dimilikinya. Yep, Kona Nigari Water yang bersumber dari mata air yang berada 300 meter di bawah permukaan laut Pulau Hawaii sehingga air ini memiliki elektrolit laut alami. Kabar baiknya, Kona Nigari Water juga memiliki manfaat dapat menurunkan berat badan, menambah energi dan mempercantik kulit. Serius? 

  • Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani - Rp850 juta per 750 ml
Dok. Istimewa
Dok. Istimewa

Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani menjadi air minum dalam kemasan termahal di dunia dengan harga Rp850 juta per 750 ml. Air dalam air minum ini bersumber dari mata air tersembunyi yang terletak di Fiji. Air minum tersebut semakin eksklusif dan mahal karena dikemas di dalam botol berlapis emas 24 karat. Berani membelinya?

Baca: 5 Parfum Termahal yang Tidak Masuk Akal! Termasuk Baccarat