Ini 9 Rekomendasi Pod Sistem Yang Cocok Untuk Para Vaper Wanita

9 Rekomendasi Pod Sistem Yang Cocok Untuk Para Vaper Wanita
5 Rekomendasi Pod Sistem Yang Cocok Untuk Para Vaper Wanita

Bila Woop Ladies ingin menghilangkan kebiasaan merokok, lebih baik beralih ke pod sistem deh!

WOOP.ID - Kamu bisa mencoba vaping dengan pod sistem bila ingin berhenti merokok dan beralih ke vaping. Berbeda dengan vaping sistem lainnya, pod ini terbilang mudah banget digunakan dan enggak perlu perawatan yang ekstra. 

Pod merupakan inovasi rokok elektrik vape yang mana cenderung menyasar pasar perokok. Itu karena liquid yang dipakai cukup tinggi kandungan nikotinnya. Perbedaannya dengan mod yakni ukuran dari pod yang lebih kecil serta baterainya pun telah ditanam pada device, kapasitasnya pun lebih kecil dibandingkan mod. Pod vape dirancang untuk vaper yang suka kepraktisan. Bentuknya kecil dan mudah dibawa kemana saja. 

Jika mod vape, kamu harus kerap mengganti coil dan kapas, beda dengan pod yang kamu hanya perlu mengisi ulang liquid jika habis, dan mengganti coil jika telah terasa gosong. Biasanya, untuk pemakaian standar, coil pod dapat diganti seminggu sekali. 

Hanya dengan mengisi baterainya sampai penuh dan pasangkan dengan pod yang catridgenya sudah diisi dengan liquid pilihan kamu. Nah, pod sistem ini cocok banget buat kalian para Woop Ladies yang enggak mau ribet tetapi tetap ingin vaping. Pilihannya juga keren-keren, enggak lupa dengan warnanya yang super gemas!

Dilihat dari kelebihan pod yaitu ukuran yang kecil, simpel dan mudah digunakan, mudah untuk mengganti-ganti rasa dan mudah di rawat memang cocok banget dipakai untuk para wanita. Nah, Woop berikan deretan rekomendasinya!

9 Rekomendasi Pod Mod Yang Cocok Untuk Para Vaper Wanita

1. SMOK All in One Novo Pod

Berbeda dengan produk SMOK lainnya, produk ini memiliki body yang mini dengan desain seperti sisik ular yang mempunyai banyak varian warna-warna cantik. SMOK All in One Novo Pod ini menyematkan baterai built-in sebesar 450 mAh dengan pod cartridge berukuran 2ml.

Baca: OMG! Ini 7 Rekomendasi Liquid Freebase Terbaik Tahun 2023!

Bila kamu sedang mengebul, asap yang dihasilkan banyak banget lho dibandingkan dengan pod yang lain. Nah, kamu suka yang warna apa nih?

Harga: Mulai dari Rp 110 ribuan

2. Lost Vape Orion DNA Go

Produk ini merupakan pod pertama yang menggunakan chipset DNA lho. Jadi chipset ini yang membuat orion berada di kelas yang berbeda dengan pod mod lainnya. DNA nya mampu mengeluarkan tenaga sampai 40 watt, bisa dibilang tenaga ini memang besar banget untuk sebuah pod saja.

Baca: Mengenal Rokok Elektrik Atau Vape dan 5 Bahan Kandungannya

Ohiya, kamu juga bisa mengatur watt-nya sendiri untuk merasakan rasa nikotin yang pas dan enggak akan membuat throat hit. Ada juga fitur reply yang membuat pod ini bisa mereproduksi puff berdasarkan pilihan kamu. Canggih banget fiturnya!

Harga: Mulai dari Rp 499 ribuan

3. OXVA Origin X

Produk ini memang bisa dibilang produk keluaran OXVA yang paling banyak penggemarnya. Kapasitas cartridgenya bisa muat 3.2ml dan bisa menjadi mod juga lho, jadi sesuai dengan keinginan kamu apakah kamu ingin memakai cartridge atau RDA. OXVA Origin X ini juga banyak yang klaim kalau AIO nya yang paling komplit.

Baca: Ternyata Duduk Di Balik Komputer Seharian Merokok