6 Tips yang Bisa Dilakukan Saat Long Weekend di Rumah Aja

6 Tips yang Bisa Dilakukan Saat Long Weekend di Rumah Aja
ISTOCK

Apa rencanamu diliburan panjang kali ini?Woop punya rekomendasi kegiataan yang bisa dilakukan di rumah untuk mengisi liburanmu.

Apa rencanamu pada long weekend kali ini? Bagi para pekerja, long weekend menjadi hal yang dinantikan. Karena kita bisa beristirahat dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Tapi libur panjang tidak harus pergi liburan ke luar kota ataupun luar negeri. Kamu bisa melakukan berbagai kegiatan di rumah, tanpa membosankan. Berikut ini ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mengisi liburan akhir pekanmu meski hanya di rumah saja.

Rekomendasi Kegiatan Long Weekend di Rumah

1. Matikan Ponsel

img

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mematikan ponselmu. Karena dengan begitu tidak akan ada lagi yang mengganggu liburanmu di rumah dan menyuruhmu mengerjakan pekerjaan yang belum selesai. Jangan lupa untuk meninggalkan pesan bahwa kamu tidak bisa diganggu beberapa hari ke depan.

Baca: 5 Kegiatan Romantis yang Cocok untuk Pengantin Baru

2. Lakukan Sesuatu yang Baru

img

Yep, meski sedang libur, jangan pernah malas untuk melakukan sesuatu. Karena kamu punya waktu lebih banyak untuk melakukan hal-hal yang menyenangkan. Lihatlah ke sekeliling dan lakukan sesuatu yang sudah lama ingin kamu lakukan. Misalnya, mendekorasi ulang kamar atau bercocok tanam.

3. Baca Buku

img

Berapa banyak buku yang belum sempat kamu baca? Yep, inilah saatnya untuk kamu membaca semua buku-buku yang sudah kamu beli. Isi liburan kali ini untuk melahap habis isi bacaan yang belum sempat kita baca: novel, komik, biografi, atau apapun itu. Siapa tahu kan buku-buku itu bisa nambah ide dan inspirasi untuk memulai aktivitas di esok hari?

Baca: 7 Kegiatan Seru Rayakan Tahun Baru dengan Keluarga dan Teman

4. Menonton Film

img

Menonton film adalah kegiatan favorit yang bisa dilakukan di rumah. Habiskan seluruh film yang belum sempat kamu tonton selama ini. Siapkan pop corn-mu!

5. Manjakan Diri

img

Liburan hanya tidur saja di rumah? Jangan! Cobalah untuk melakukan perawatan diri yang bisa menjadi kegiatan yang seru dilakukan, misalnya maskeran, lulur, atau creambath. Berilah waktu liburmu untuk memberikan perhatian lebih untuk tubuh dan kulit. Dijamin keesokan harinya kita bisa lebih segar saat memulai hari.

6. Olahraga

img

Selama ini tidak pernah sempat berolahraga? Berarti tidak ada lagi alasan tidak punya waktu luang untuk mengerjakan olahraga, ya! Di libur panjang ini, mulailah untuk melakukan kegiatan yang menyehatkan ini. Saat libur panjang ini, cobalah untuk melakukan olahraga baru yang biasanya mungkin tidak bisa dilakukan karena memakan waktu yang cukup panjang, misalnya yoga. Ada banyak jenis kegiatan lain yang bisa dijadikan pilihan. Yuk, mulai hidup sehatmu sekarang!

Jadi, sudah tahu apa yang harus dilakukan, meski hanya berlibur di rumah saja?

Baca: 5 Kegiatan Seru yang Murah Meriah untuk Habiskan Libur Lebaran

Baca: 7 Alasan Kenapa Perempuan Hobi Traveling Lebih Disukai Pria

Baca: Ingin Harimu Bahagia? Lakukan 5 Kegiatan Ini Tiap Pagi