Cerdas! Anak Berusia 6 Tahun Ini Mampu Selesaikan Soal Matematika Tingkat Universitas

Anak Ini Mampu Selesaikan Soal MTK Tingkat Universitas
Lee Jeung-Woo (asione.com)

Mampu membuat orang terpukau, anak ini bisa menyelesaikan soal matematika setingkat universitas. Yuk lihat kemampuannya!

Di usia enam tahun, banyak dari kita yang masih sibuk bermain dan belum fokus belajar. Berbeda dengan anak satu ini, yang sudah ahli menyelesaikan soal matematika tingkat universitas. Sejago apa sih dia?

Pada usia enam tahun, seorang bocah laki-laki dari Korea Selatan mampu membuat pemecahan masalah matematika yang kompleks seperti fungsi gamma dan fungsi Euler. Kerennya lagi, ia bisa menyelesaikannya dengan mudah layaknya memainkan permainan tic-tac-toe.

Meskipun hanya memiliki sekitar 7.000 subscriber di saluran YouTube-nya sekarang, Lee Jeong-Woo memiliki bakat luar biasa yang bisa membuatnya menjadi calon selebriti YouTube.

Lee Jeung-Woo
Lee Jeung-Woo (i.ytimg.com)

Dalam videonya, anak itu terlihat mencoret-coret papan tulis dengan angka-angka sambil menjelaskan proses penjumlahan dan penyelesaian rumusnya. Jika itu belum cukup membuatmu terpukau dengan kehebatan aritmatiknya, Lee bahkan berhasil menyelesaikan masalah dari MIT Integration Bee - kompetisi matematika tahunan yang bertujuan untuk mengadu undergrads di Massachusetts Institute of Technology melawan satu sama lain - dalam waktu kurang dari 15 menit.

Bagi kamu yang kesulitan memahami soal matematika, video dari Lee bisa menjadi penyelamat. Karena ia menjelaskan dengan sangat rinci tentang seluk beluk bilangan kompleks dan ilmu terapan tersebut. Yups, hal itu bahkan termasuk pertanyaan dari Kompetisi Matematika William Lowell Putnam - kompetisi tingkat universitas lainnya di AS.

Selanjutnya: Memiliki hasil tes IQ di atas rata-rata, seorang gadis muda berhasil kalahkan skor IQ Albert Einsten dan Stephen Hawking.