Dapurmu Harus Punya Ini!

Dapurmu Harus Punya Ini!
ISTOCK/THOMAS BETHGE

10 perlengkapan yang wajib ada di setiap dapur.

Menata dapur untuk pertama kalinya, atau berencana membeli peralatan baru untuk dapurmu? Ada benda-benda yang hukumnya wajib ada di sekitar dapurmu, baik bagi pemula ataupun profesional, untuk pengalaman memasak yang bermanfaat, praktis dan menyenangkan.

  1. Wajan dan panci: Pilih panci dan wajan yang berbahan stainless steel supaya tahan lama. Gunakan penggorengan datar/ teflon untuk memasak telur, daging dan protein lainnya; panci tutup untuk memasak sayuran dan saus; serta wajan untuk aneka jenis masakan lainnya.

  2. Pisau: Pergunakan dan pilih jenis pisau sesuai fungsinya, seperti pisau bergerigi bawah untuk memotong roti dan pisau besar dengan bagian tipis untuk memotong daging. Ingat untuk rutin mengasah dan membersihkan pisau supaya tetap tajam.

  3. Cutting board/ talenan: WOOP merekomendasikan talenan berbahan kayu. Tidak hanya cantik untuk dekorasi bertema rustic, tapi juga lebih durable dari talenan plastik.

  4. Wadah penyimpanan serbaguna: sangat praktis untuk menyimpan bahan makanan ataupun makanan sisa! Pastikan bentuk dan ukurannya tidak terlalu besar agar bisa diletakkan di kulkas.

  5. Sendok kayu dan spatula.

  6. Mixing bowl/ mangkuk campur: Tidak perlu membeli satu set, cukup pilih 2 ukuran besar dan kecil. Pilih bahan stainless steel atau kaca, karena plastik cenderung lebih mudah rusak.

  7. Garam, gula, merica dan bawang: Bumbu wajib untuk setiap masakan.

  8. Pembuka botol: You don’t know when, but this is surely gonna be handy!

  9. Toaster oven/ microwave: Praktis untuk memasak makanan cepat saji dan memanaskan makanan, apalagi jika kamu hanya memasak untuk satu/dua orang.

  10. French press + grinder: Who doesn’t love (proper, not instant) coffee in the morning?