Dikit-dikit Galau? Mungkin Kamu Sedang Mengalami Gejala Ini

Dikit-dikit Galau? Mungkin Kamu Sedang Mengalami Gejala Ini
istock

Mulai merasakan tantangan kehidupan and you started to feel lost? Mungkin kamu sedang mengalami quarter life crisis. 

Pernahkah kamu khawatir tentang kehidupan? Bingung hidupmu mau dibawa ke mana, terus bertanya apakah kamu telah membuat pilihan yang benar, atau mulai merasakan hubunganmu dengan orang terdekat berubah? Well, jika berusia 20-an dan merasa relatedengan hal ini, mungkin kamu sedang mengalami apa yang disebut sebagai quarter life crisis.

img

Seperti dilansir dari independent.ukquarter life crisis adalah masa di mana kamu mengalami fase galau akan kehidupan karena baru memasuki dunia nyata. Biasanya ini akan menyerang saat kamu berada diusia 20 hingga 30 tahun. Dilema yang bercampur dengan rasa cemas tersebut bisa membuatmu stres bahkan rasanya ingin lari dari kehidupan yang sedang dijalani saat ini.

Orang-orang yang mengalami quarter life crisis seringkali merasa tertekan karena beberapa faktor, misalnya mulai dari karier, jodoh, sampai spiritual. Hal lain yang berhubungan dengan jati diri di mana seharusnya kamu sudah bisa mengambil keputusan untuk diri sendiri.

Beberapa tanda kamu mengalami quarter life crisis diantaranya; merasa cemas dengan setiap pilihan, bertanya-tanya dengan pilihan karier yang dijalani saat ini, khawatir melihat progres kehidupan rekan kerjamu, merasa gagal, dan selalu membanding-bandingkan dirimu dengan orang lain.

In the end, you feel the need to escape somehow karena merasa tertekan dengan segala pikiran dan tuntutan di depan mata. Lalu bagaimana caramu menghadapinya? Simak tips dari Woop berikut.

1. Stop membandingkan dirimu dengan orang lain

img

Memang manusiawi jika kita merasa iri dengan pencapaian orang lain, tapi percaya jika semua orang punya zona waktunya masing-masing karena setiap orang berlari di jalur yang beda dan segala yang dihadapi tidak mungkin sama. So, stop comparing yorself to others.

2. Don’t expect to high

img

Menjadi dewasa bukanlah hal yang mudah. Tidak jarang apa yang kita harapkan bertentangan dengan kenyataan yang pada akhirnya hanya akan membuat kecewa, bahkan putus asa. Terkadang kamu perlu mengontrol ekspektasimu. Tidak ada salahnya bermimpi besar, namun kamu juga harus mempersiapkan diri jika kenyataannya tidak sesuai dengan apa yang diharapkan.

3. Don’t be hard on yourself

img

Tidak pernah ada seseorangpun yang tidak pernah merasakan kegagalan. Tidak perlu terburu-buru untuk mengejar apa yang ingin kamu capai, biarkan dirimu melakukan kesalah sehingga kamu bisa belajar dari kesalahan-kesalahn tersebut. Cobalah untuk berdamai dengan diri sendiri dan jangan menyesali apapun yang sudah terjadi.

You just have to let it flow and enjoy the ride.

Selanjutnya: