Ibu Ini Tega Tukar Anak Kandung dengan Mobil Sport Antik

Ibu Ini Tega Tukar Anak Kandung dengan Mobil Sport Antik
Ibu dan anak

Kejadian mengejutkan terjadi, ketika seorang ibu tega menukar anaknya dengan mobil sport antik. Simak cerita lengkapnya berikut ini!

Kebayang nggak sih, ada seorang ibu yang nekat menukar anaknya demi mobil antik? Kejadian ini nggak cuma ada di sinetron, tapi juga terjadi di kehidupan nyata, lho!

Yup, seorang ibu bernama Alice Todd asal Thomasville, Georgia, telah dituduh menukar putrinya yang berusia dua tahun dengan mobil Plymouth Laser keluaran 1992.

Mobil
Plymouth Laser 1992 (Mirror.co.uk)

Kejadian ini diketahui polisi setempat, setelah wanita bernama Tina Chavis membawa seorang gadis kecil yang penuh luka ke Pusat Kesehatan Wake Forest Baptist.

Selama penelusuran dan investigasi dari kepolisian, Tina mengaku bahwa ia adalah ibu kandung dari gadis kecil tersebut.

Alice Todd (Mirror.co.uk)
Alice Todd (Mirror.co.uk)

Nggak berselang lama, kisah sesungguhnya pun terungkap dan Tina Chavis mengganti pengakuannya, dengan mengatakan bahwa gadis dua tahun itu adalah anak adopsinya.

Namun, karena nggak mampu memberikan bukti tertulis, gadis itu akhirnya diambil dari asuhan Chavis dan sang suami, Vicenio Mendoza.

Tina Chavis (Mirror.co.uk)
Tina Chavis (Mirror.co.uk)

Barulah diketahui bahwa pasangan tersebut pernah melakukan transaksi dengan Alice Todd, untuk menukar mobil mereka dengan anaknya. Kini, mereka bertiga kabarnya sedang menjalani proses hukum yang melanggar undang-undang mengenai perlindungan anak di bawah umur.

Ketiganya dijerat dengan denda masing-masing sebesar $50,000, atau sekitar Rp700 juta. Sementara itu, seorang tetangga menuturkan bahwa Tina dan Vicenio terlihat merawat gadis kecil dengan penuh perhatian.

Well, terlepas dari perhatian yang didapat oleh sang gadis kecil, sepertinya tindakan tersebut sangat menyedihkan ya, ladies. Apakah kamu punya pendapat sendiri terkait kabar tersebut?

Selanjutnya: Dua astronot wanita NASA, sukses mencetak sejarah setelah terbang ke luar angkasa dengan wahana antariksa berawak perempuan.