Ini 5 Rekomendasi Croffle Terenak di Jakarta, Cocok Buat Camilan Sore Hari!

Ini 5 Rekomendasi Croffle Terenak di Jakarta
Rekomendasi Croffle Terenak di Jakarta

Bikin ngiler para sweet-tooth dan comford food untuk camilan kamu. Berikut rekomendasi croffle terenak di Jakarta!

WOOP.ID - Croffle merupakan adonan renyah yang terbuat dari adonan croissant dan dicetak menggunakan cetakan waffle. Dikutip dari media Independent.ie, croffle pertama kali dibuat pada tahun 2017 oleh seorang Chef Pastry asal Dublin, Louise Lennox. Dan cita rasa croffle banyak digemari oleh masyarakat dunia, termasuk Indonesia.

Enggak perlu diragukan lagi kalau croffle memang lagi kekinian banget belakangan ini. Camilan ini memang menjadi camilan paling dicari oleh berbagai usia dan kalangan. Banyak cafe, coffee shop atau restoran yang membuat croffle menjadi lebih menarik, lezat versi mereka masing-masing.

Nah, biar pilihan camilan kamu lebih bervariatif dan enggak bosen makan hidangan yang itu-itu aja, yuk cobain 5 rekomendasi croffle terenak di Jakarta versi Woop!

5 Rekomendasi Croffle Terenak di Jakarta

1. Social Affair Bakehouse (PIK Avenue, Citos, MKG 3, AEON BSD)

Social Affair merupakan pelopor croffle mulai carian original, red velvet, salted caramel, biscoff lotus, cinnamon sugar, martabak, maple, klepon, dan masih banyak lagi.

Baca juga: 5 Rekomendasi Restoran Romantis Yang Recommended Di Jakarta

Enggak hanya croffle-nya aja yang enak, ternyata mereka juga menjual savory dish atau camilan asing yang enggak kalah enak dan menarik. 

Harga: Mulai dari Rp 30 ribuan

Lokasi: PIK Avenue, Citos, MKG 3, AEON BSD

2. Bakerman (Astha District)

View this post on Instagram

A post shared by Bakerman (@bakerman.id)

Croffle di Bakerman enggak kalah enak dengan Social affair kok. Kalo kalian tahu soal Bakerman dan Social Affair merupakan croffle satu group, jadi rasanya sama-sama enak. Bakerman merupakan artisan bakehouse dengan bergaya Amerika dan populer banget di daerah Jakarta Selatan. 

Jangan kaget kalau kalian ingin membeli croffle atau pastry disini kalian harus antri cukup jauh dan lama.

Harga: Mulai dari Rp 30 ribuan

Lokasi: Astha District 8, GF. Jl. Jendral Sudirman Kav 52-53

3. MONKS (Kelapa Gading)

Kafe bertemakan Western dan Asian food ini bernama Monks, terkenal dengan hidangan utamanya seperti variasi steak, ternyata ada menu wajib yang perlu kamu coba di sini yaitu croffle. 

Baca juga: 5 Rekomendasi Chinese Food Di Jakarta Yang Halal Serta Murah

Camilan Croffle di sini memiliki signature croffle yang enak banget dengan topping sweet dish. Terdapat banyak rasa seperti chocolate, lotus biscoff, tiramisu, dan juga coockies and cream. Terdapat dua paket croffle set 3 dan croffle set 5, dijamin menu combonya bikin kalian puas.

Harga: Mulai dari Rp 35 ribuan

Lokasi: Komplek Graha Boulevard Timur Summarecon Kelapa Gading, Blok ND1/51, Pegangsaan Dua, Jakarta Utara.

4. Dear Butter (Tersebar banyak outlet di Jakarta)

Untuk kamu yang enggak terlalu suka rasa manis berlebih, kamu bisa banget cobain rasa original dari campuran butter dan gula croffle Dear Butter ini. Nah, kalau kamu suka pakai berbagai macam topping, cobain deh rasa almond maple, strawberry cream cheese, dan juga varian saus barunya yaitu salted caramel.

Harga: Mulai dari harga Rp 30 ribuan

Lokasi: Tebet, Senopati, Setia Budi, Pluit, Kota Kasablanka, Cilandak, Condet, Senayan, MKG, Artha Gading, Bassura, Lippo Mall Kemang, AEON JGC, Central Park Mall.

5. Tokyo Gorilla (Tersebar banyak outlet di Jakarta)

Nah, rekomendasi yang terakhir ini memiliki tampilan yang unik, karena punya gaya visual, packaging, dan varian rasa yang cukup menarik untuk kamu jadikan konten. Croffle di sini enggak terlalu buttery, tetapi rasanya bervariatif banget. 

Varian rasanya ada garlic bureddo, nori, kyoto matcha, soseji king dan masih banyak lagi. Teksturnya renyah banget lho walaupun kamu enggak langsung menyantapnya.

Harga: Mulai dari Rp 30 ribuan

Lokasi: Puri Indah Mall, PIK, Kemanggisan Binus, Sunter.

Bagaimana Woop Ladies, udah pada cobain camilan kekinian tahun 2023 ini belum? Apa kamu punyai rekomendasi makanan lain? Berikan di kolom komentar bawah ya!

Baca: 5 Rekomendasi Restoran Makanan Jepang yang Enak Dan Murah

Baca: 5 Rekomendasi Restoran Romantis Yang Recommended Di Jakarta

Baca: Super Worth It! 5 Rekomendasi Resto Steak Terenak di Jakarta

Baca: 5 Rekomendasi Resto Sandwich Terenak di Jakarta! Worth It!