7 Tata Cara & Niat Mandi Wajib Yang Harus Kamu Ketahui

7 Tata Cara & Niat Mandi Wajib Yang Harus Kamu Ketahui
ISTOCK

Niat mandi wajib yang benar dan tata caranya yang perlu kamu ketahui sesuai dengan syariat Islam

WOOP.ID - Mandi wajib yang benar sesuai syariat Islam mempunyai aturan dan sesuai dengan namanya, mandi wajib adalah mandi yang diwajibkan untuk menyucikan diri dari hadas besar.

Bersuci menjadi salah satu bagian yang sangat penting dalam kehidupan seorang muslim. Bersuci atau thaharah, bahkan menjadi syarat yang harus dipenuhi oleh umat Muslim agar bisa kembali melakukan ibadah dan ibadahnya diterima oleh Allah SWT.

Mandi besar atau mandi wajib setelah terkena hadas besar hukumnya adalah wajib. Karena jika seorang muslim tidak melakukan mandi besar, maka dapat menghalangi dirinya melakukan beberapa ibadah seperti shalat, membaca Al-Qur'an, hingga tawaf.

Berbeda dengan hadas kecil yang dapat disucikan dengan berwudu, untuk hadas besar maka kita wajib untuk melakukan mandi wajib. Jika tidak, tubuh akan dianggap najis dan belum bisa melakukan kewajiban beribadah. 

Mandi wajib dalam Islam ditujukan untuk membersihkan diri, sekaligus menyucikan diri dari segala najis dan kotoran yang menempel pada tubuh. Sebelum mandi wajib, ada bacaan niat yang bisa dibaca.

Tata cara mandi wajib yang benar sesuai dengan syariat Islam

Sebab yang Mengharuskan Untuk Mandi Wajib

Sebelum mengetahui cara mandi wajib yang benar, Sobat Woop perlu memahami sebab-sebab yang mengharuskan kita untuk mandi wajib, yaitu:

1. Berhubungan Badan

Tips Persiapan Program Kehamilan - Lakukan Hubungan Seks Dengan Waktu Yang Tepat
1. Berhubungan Badan

Seperti yang kita ketahui, mandi junub wajib hukumnya jika telah berhubungan badan (jimak) yang mengeluarkan air mani atau pun tidak.

Menjaga hubungan suami istri tetap harmonis adalah salah satu kunci penting dalam urusan rumah tangga. Dalam Islam, hubungan intim bukan hanya bentuk kebutuhan biologis, tetapi juga sebagai bentuk ibadah kepada Allah.

Anjuran mandi wajib usai bersetubuh ini telah diriwayatkan oleh Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda: “Apabila bertemu dua khitan, maka sesungguhnya wajib mandi,” (H.R Ibnu Majah)

Baca: 15 Sabun Mandi Terbaik untuk Memutihkan Kulit

2. Keluar Air Mani Secara Sengaja Atau Tidak

Hindari pada usia kandungan tertentu
2. Keluar Air Mani Secara Sengaja Atau Tidak

Keluarnya air mani yang dimaksud adalah keluarnya cairan dari alat kelamin laki-laki maupun wanita, baik itu karena mimpi basah, mempermainkannya, ataupun gairah yang ditimbulkan penglihatan atau pikiran.

3. Berhentinya Darah Haid Bagi Wanita

SHUTTERSTOCK
SHUTTERSTOCK

Allah SWT berfirman dalam Surah Al-Baqarah ayat 222 yang artinya:

“Mereka bertanya kepadamu tentang haid. Katakanlah: "Haid itu adalah suatu kotoran". Oleh sebab itu hendaklah kamu menjauhkan diri dari wanita di waktu haid; dan janganlah kamu mendekati mereka, sebelum mereka suci. Apabila mereka telah suci, maka campurilah mereka itu di tempat yang diperintahkan Allah kepadamu.”

Dalam sebuah tafsir disebutkan yang dimaksud dengan suci dalam ayat tersebut adalah suci dengan cara mandi. Dalam satu kesempatan sahabat Fathimah binti Abi Jaisy RA pernah bertanya tentang darah yang keluar kemudian Rasulullah SAW menjelaskan:

“Bila keadaan haid itu datang maka tinggalkanlah shalat. Bila dia telah pergi maka mandi dan shalatlah,” (HR Bukhari dari Sayyidah Aisyah RA).