Small House: When Size Doesn't Matter

Small House: When Size Doesnt Matter
ISTOCK/VICNT

Rumah atau apartemen mungil tetap bisa ditata cantik dengan tips dan trik berikut ini.

Ukuran bukanlah masalah. Meski ukurannya yang kecil, kamu tetap bisa membuat rumah kesayangan terasa lapang. WOOP berbagi cara mudah untuk mendekorasi hunian mungil agar terlihat luas dan tetap efisien.

Go big

Pilih satu jenis furnitur berukuran besar untuk menjadi focal point atau titik pusat pada ruangan, seperti sofa atau meja. Kelilingi dengan perabotan berukuran mungil untuk menghemat ruang dan memberi kesan luas pada hunian. Namun, batasi dan sesuaikan jumlah perabotan dengan besar ruangan, agar tidak membuat ruangan terasa sesak.

Give some space

Orang cenderung meletakkan perabotan dengan posisi menempel pada tembok untuk efisiensi. Sebaliknya, memberikan jarak pada peletakan furnitur justru menciptakan kesan ruang yang lebih luas, karena ilusi yang diciptakan oleh lantai kosong.

Mirror, mirror on the wall…

Pajang sebuah cermin besar untuk memberi pemandangan ‘virtual’ Trik ini akan sangat bermanfaat untuk ruangan tidak berjendela atau memiliki sumber cahaya alami yang minim.

Play with curtains.

Tirai yang menjuntai dari langit-langit rumah dan jatuh menyentuh lantai akan membuat akan menciptakan ilustrasi langit-langit dan jendela yang tinggi, sehingga menghasilkan kesan lapang.

Stack ‘em up!

Susun barang-barang yang mudah tercecer dalam kotak dan letakkan secara vertikal atau meninggi. Hal ini akan meminimalisir tempat, serta lebih mudah untuk ditata.

Add stripes!

Motif garis, baik vertikal, horizontal maupun miring, akan menciptakan ilusi panjang pada sudut ruang dan langit-langit. Tak hanya membuat ruangan lebih luas, penambahan garis-garis pada dinding akan menghadirkan sentuhan yang unik dan berbeda, tanpa harus berlebihan.