Tips Menciptakan Rumah Cantik Saat Natal

Tips Menciptakan Rumah Cantik Saat Natal
ISTOCK

Ciptakan tampilan rumah yang hangat dan menarik untuk perayaan Natal tahun ini.

Natal tinggal menghitung hari! Ada banyak yang harus disiapkan untuk perayaan besar sekali setahun ini. Berikut tips dari WOOP untuk memastikan arti Natal sangat terasa di rumahmu.

FOR YOUR TREE

Lighting sangat menentukan hasil akhir dekorasi Natal, terutama untuk menciptakan kesan yang elegan. Gunakan banyak lampu, meskipun kamu harus mengurangi hiasan yang lain di pohon Natal. Lingkari pohonmu dengan lampu, dimulai dari batang bagian dalam, menjalar ke tiap cabang. Ini akan memberikan kesan berkilau yang mewah, dan pohon natal akan terasa lebih hidup.

IN YOUR ROOMS

Jangan takut untuk mengkombinasikan warna di pernak-pernik Natal, hanya pastikan kamu membagi tiap ruangan ke dalam segmen warna senada. Misalnya ruang makan bernada merah dan gold klasik, dan ruang tamu dengan sentuhan warna yang lebih soft seperti ungu muda.

Berikan kebebasan kepada anak-anak untuk mendekorasi sendiri kamar tidur mereka sesuai selera. Selain mengajarkan mereka untuk berkreasi, buatlah kenangan mendekorasi kamar tidur saat Natal bersama orangtua untuk anak.

ABOUT THE KNICK-KNACKS

Menjaga keawetan pernak-pernik membutuhkan kerapian yang baik. Penyimpanan yang baik akan menentukan awetnya hiasan natal, maka dari itu jangan membuang kardus kemasan karena bisa digunakan kembali untuk penyimpanan. Ketika sudah dibuka dan hendak disimpan, pastikan kamu sudah membersihkan semuanya. Bungkus rapi kembali dengan plastik sebelum dimasukkan ke kardusnya.

CHRISTMAS SPIRIT

Jangan ragu untuk menciptakan gaya unikmu sendiri. Berkreasilah untuk menciptakan dekorasi yang sesuai dengan kepribadianmu dan rumahmu. Remember, Christmas is about family and loved ones. Ciptakan ritual mendekorasi yang menyenangkan untuk menikmati suasana Natal dengan orang-orang terdekat dan sahabat!