Tren Dekorasi Terbaru: Cwtch

Tren Dekorasi Terbaru: Cwtch
ISTIMEWA

Serius, itu bukan salah ketik. 

Hygge is out. Sekarang, perkenalkan tren dekor yang akan menjadi besar berikutnya bernama Cwtch. Menurut Elle decor, cwtch masih dibilang "next great trend", tapi bisa dipastikan menjadi panduan dekor selanjutnya.

Masih berasal dari Eropa, tapi yang satu ini dari Wales dan katanya memang sulit dieja; cwtch memiliki rima yang sama dengan "butch". (Kata dalam bahasa Welsh memang unik, contohnya adalah nama sebuah kota di Wales: Llanfairpwllgwyngyllgogerychwyrndrobwll-llantysiliogogogoch, sebuah domain terpanjang di dunia.) Dalam bahasa Welsh, kata ini berarti pelukan atau baring-baring, atau sebuah tempat mungil yang nyaman. 

Di artikel ini, seorang ahli bahasa bernama Meri Huws menjelaskan cwtch memiliki arti "kita merasa aman, dicintai, dan sangat nyaman." Aslinya, kata ini berarti sudut kecil atau tempat bersembunyi, dan artinya kemudian bermetamorfosis menjadi sesuatu yang berhubungan emosi. 

Pada dasarnya penerapan cwtch dalam dekorasi rumah adalah berkaitan dengan segala hal yang membuat kita nyaman dan ingin tidur malas-malasan, misalnya dari pemakaian selimut, lilin, bahan-bahan lembut, ruangan membaca, dan furnitur yang nyaman dan menimbulkan rasa aman. Terdengar seperti Hygge? Sepertinya prinsipnya memang kurang lebih sama. Namun, cwtch tidak hanya terbatas pada dekorasi rumah, melainkan juga berhubungan dengan gaya hidup yang intinya segala sesuatu membuatmu merasa nyaman dan aman, misalnya nongkrong bersama teman, nonton di depan teve sambil selimutan, atau liburan di pantai sambil menikmati matahari terbenam.