Trik Memuaskan Keinginan Makan yang Manis-manis Tanpa Gula Tambahan

Trik Memuaskan Keinginan Makan yang Manis-manis Tanpa Gula Tambahan
ISTOCK

Berita bagus: makanan tetap terasa manis kok. 

Rasanya kalau bisa makan cheese cake, brownies, donut, atau minum milk vanilla tea atau es teh manis tiap hari tanpa efek samping pada tubuh. Nope, kita tidak hanya sedang membicarakan tentang pengaruh gula pada berat badan, tapi kesehatan secara keseluruhan. Kita semua sudah tahu bahwa gula tidak baik bagi tubuh, tapi bukan berarti memangkasnya 100% dari pola makan (karena sebenarnya ini agak mustahil). Selain itu, "Gula tidak buruk sebagai bagian dari pola makan yang seimbang, "kata Sylvia Turner, seorang ahli gizi. "Gula memiliki peranan penting dalam memberikan rasa dan tekstur pada makanan. Hanya perlu diingat, gula mengandung kalori tapi sedikit nutrisi, sehingga mengkonsumsi terlalu banyak gula tambahan dan makanan/ minuman bergula akan membuat dietmu kurang bernutrisi."

Namun, memang susah mengurangi kadar gula, terutama mereka yang punya sweet tooth level tinggi. Rasanya susah menelan makanan, jika rasanya bukan manis. Jangan berkecil hati, karena ada trik-trik praktis untuk membuat makananmu tetap sedap, tanpa menambahkan gula 5 sendok. 

1. Tambahkan Kayu Manis

Kayu manis merupakan salah satu jenis makanan yang memiliki rasa manis, dan bisa memberikan ilusi rasa tersebut di setiap makanan. Coba campurkan kayu manis bersama saus apel, rasa yang ditawarkan akan seperti memakan dessert.

2. Gunakan Mentega Kacang

Mentega kacang (organik, 100% tanpa tambahan gula atau pemanis buatan) akan memberikan rasa manis pada makanan. Jadi, jika sedang ingin sekali mengunyah sesuatu yang manis, tambahkan sesendok nut butters pada crackers atau buah-buahan. 

3. Makan Pisang

Buah "berbaju" kuning ini bisa dikatakan sebagai buah yang sempurna: memiliki rasa manis alami + mengenyangkan. Tambahkan pisang pada oatmeal atau smoothies untuk sarapan pagi, dijamin energimu akan bertahan sampai waktu makan siang. 

4. Minum Teh Herbal

Dehidrasi seringkali bisa menyebabkan rasa lapar atau ngidam. Jadi, agar tidak salah kaprah mengartikan rasa haus dengan lapar, cobalah untuk minum! Dan jika kamu bosan dengan air putih, teh herbal bisa menjadi pilihan tepat karena mengandung pemanis alami tanpa takut kadar gula naik.

5.Cemilan: Dark Chocolate

Sekarang, banyak merk cokelat yang menggunakan gula kelapa, sirup maple atau madu sebagai pemanisnya. Masalahnya dengan pemanis seperti sirup jagung, agave atau maple dan madu adalah mengandung persentasi fruktosa yang lebih tinggi daripada buah, terlebih jika sudah melalui proses, yang artinya terdapat fruktosa tambahan. Beberapa sari agave, misalnya, bisa berupa 92% fruktosa, dan 8% glukosa. Oleh karena itu, pastikan membaca daftar bahan yang terdapat pada label produk cokelat tersebut untuk memastikan tidak ada pemanis atau gula tambahan.