Lakukan Ini Saat Kencan Pertama Jika Ingin Terlihat Lebih Menarik

Lakukan Ini Saat Kencan Pertama Jika Ingin Terlihat Lebih Menarik
ISTOCK

Dan mudah-mudahan lanjut ke kencan kedua, dan seterusnya.

Jantungmu berdetak tidak normal (ultra cepat), makan sulit, tapi sering ke toilet—tiga hari sebelum kencan pertama berlangsung. Membuat daftar bahan pembicaraan? √. Urutan basi-basi? √. Baju? √√√. Sepatu, oh mascara? √. Namun, entah kenapa tetap saja tidak bisa tenang, bertanya-tanya apakah akan berhasil memberikan kesan pertama yang membuat si dia meleleh. Menurut seorang psikolog ini yang bisa kamu lakukan (dan jangan sampai terlupakan): perhatian yang tidak terbagi, yang adalah "aset paling menarik (tidak terlihat) dalam sebuah kencan," jelas Wendy L. Patrick, Ph.D, di Psychology Today. Dan, sayangnya banyak yang gagal. 

Patrick menjelaskan bahwa kecanggihan dunia modern, teknologi, kemampuan serba-bisa-melakukan-tujuh-hal-dalam waktu yang bersamaan dan membuat perhatian kita terbagi-bagi, bisa mengancam perkembangan hubungan. "Atensi yang terbagi mengurangi kemampuan untuk memperkuat rasa ketertarikan karena distraksi memperlihatkan ketidaktertarikan." Jadi, jika sikap perhatian adalah salah satu aspek paling menentukan dalam sebuah hubungan romantis, sebaliknya, sikap tidak peduli merupakan faktor paling menyebalkan yang berujung pada 'kencannya gagal total'. 

Patrick menuliskan meskipun metode kencan jaman sekarang super cepat (online dating), tapi sebuah penelitian menemukan bahwa orang-orang tetap memiliki waktu untuk mengumpulkan informasi dari interaksi berdurasi pendek tersebut; sehingga bisa  memutuskan apakah akan ada kencan kedua lagi dan apa alasannya. 

"Penelitian ini menguatkan perbedaan ketertarikan antara seseorang yang memberikan perhatian yang sama kepada semua orang, dibandingkan dengan seseorang yang secara khusus hanya tertarik padamu," tulis Patrick. "Jika tidak ada signal-signal berbahaya yang terlihat jelas yang mengindikasikan maksud tidak baik, kemungkinan besar kita akan lebih merespon [mereka] yang memberikan perhatian khusus."

Entah kamu sengaja atau refleks, gangguan—bisa berwujud ponselmu, sekelilingmu, atau bahkan gagal melakukan kontak mata karena grogi—bisa dibaca sebagai isyarat kamu tidak tertarik dengannya. Dan para perempuan disimpulkan lebih menghargai perhatian khusus dari pasangannya tersebut dibandingkan pria. Jadi, jika kamu ingin terlihat lebih atraktif dan ingin ada kencan selanjutnya, mohon berikan dia perhatian penuh.