5 Kesalahan Terbesar yang Dilakukan Setiap Orang Saat Memakai Eyeliner

5 Kesalahan Terbesar yang Dilakukan Setiap Orang Saat Memakai Eyeliner
ISTOCK

Dan bagaimana mengatasinya. 

Tidak semua orang ahli dalam mengaplikasikan makeup, termasuk eyeliner. Kita sering melakukan kesalahan yang membuat mata kita seperti mata rakun. Dan tidak perlu berkecil hati, karena itulah gunanya ada WOOP di hidupmu. Berikut lima kesalahan yang sering kita lakukan saat berjibaku dengan eyeliner dan solusinya. You're welcome

Kesalahan #1: Selalu Memilih Warna Hitam

Padahal bagi kebanyakan perempuan, warna dark charcoal brown merupakan pilihan yang paling tepat, karena tidak terlihat sintetik seperti warna hitam. Tidak suka warna coklat? Pilih navy dan grey eyeliner. Dua warna ini membuat bagian putih mata terlihat lebih cerah, sehingga mata terkesan lebih besar. 

Kesalahan  #2: Memakai Liquid Liner pada Mata Berkerut atau Mengantuk (Hooded Eyes

Mengaplikasikan garis tegas dengan eyeliner akan membuat melembutkan mata atau mengubah bentuknya. Untuk alasan tersebut, disarankan untuk mengganti liquid liner dengan soft pencil atau cremiear liner sehingga kerutan terlihat terlalu mencolok. 

Kesalahan #3: Selalu Menggambar Garis Lurus

Bertentangan dengan kepercayaan umum, eyeliner tidak harus diaplikasikan dalam bentuk satu garis halus panjang. Cara termudah memakai eyeliner adalah dengan gerakan cepat, pendek, dan tidak perlu terlalu khawatir "harus tepat dan persis" Yang perlu dipastikan adalah tetap bisa merasakan bulu mata bergerak maju-mundur sehingga tahu benar bahwa kamu meletakkannya persis di bagian atas garis bulu mata. Jika terlihat berantakan, rapikan bagian pinggir dengan brush. Tidak hanya mudah dilakukan, tapi smudgy style sebenarnya bisa membuatmu terlihat lebih muda. 

Kesalahan #4: Menggunakan Terlalu Banyak pada Garis bagian Bawah 

Bagi yang belum tahu, sebenarnya mengenakan liquid eyeliner pada bagian atas dan bawah membuat mata terlihat lebih kecil. Ditambah, pemakaian berlebihan pada bagian bawah bisa menyebabkan bulu-bulu rontok dan noda hitam muncul di bawah mata. Jadi, pakai seperlunya. 

Kesalahan #5: Berpikir Harus Memakai Eyeliner Setiap Saat 

Sebuah gaya makeup yang kelihatan cocok dan bagus pada teman, tidak berarti akan memberikan efek yang sama pada dirimu. Begitu juga dengan eyeliner: hanya karena semua temanmu memakainya, bukan berarti kamu harus mengikutinya. Pasalnya, eyeliner merupakan alat berkekuatan besar untuk membantu membentuk dan mendefinisikan matamu, tetapi ada cara-cara lain untuk menghasilkan efek yang sama tanpa harus menggunakan eyeliner.