5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi
Penyebab Nafsu Makan Tinggi

Cari tau 5 penyebab nafsu makan yang tinggi di sini! Apakah kamu mengalami salah satu di antaranya?

Seringkali kita selalu merasa lapar dan lapar lagi, seperti tidak pernah merasa kenyang. Walaupun makanan merupakan kebutuhan pokok manusia, makan secara berlebihan tidaklah baik untuk kesehatan tubuh. Ternyata nafsu makan yang tinggi tersebut disebabkan oleh beberapa hal yang harus kamu ketahui agar dapat lebih mengontrol nafsu makanmu. Berikut 5 penyebab nafsu makan yang tinggi.

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi

1. Stres

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi - Stres
Stres

Saat kamu merasa stres, kadar hormon kortisol menjadi naik. Hormon tersebut memengaruhi rasa lapar dan menimbulkan keinginan untuk terus mencari makanan. Hal ini lah yang menyebabkan saat orang merasa stres, ia akan cenderung ingin makan lebih banyak. Sebuah riset menunjukkan bahwa banyak wanita yang mengonsumsi lebih banyak kalori saat mengalami stres.

2. Udara dingin

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi - Udara dingin
Udara dingin

Walaupun jarang diketahui, ternyata cuaca dapat memengaruhi tingkat nafsu makan seseorang. Ketika udara terasa dingin, tubuh akan secara otomatis membakar lebih banyak energi agar suhu tubuh tetap hangat. Ini lah alasan mengapa saat cuaca dingin orang akan cenderung lebih mudah merasa lapar.

Baca juga: 7 Penyebab Siklus Menstruasi Tidak Teratur

3. Kurang tidur

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi - Kurang tidur
Kurang tidur

Kurang tidur atau kurang istirahat dapat membuat tubuh kehilangan energi sehingga akan membingungkan hormon nafsu makan. Ketika tubuh kekurangan energi, tingkat hormon yang diproduksi oleh sel lemak untuk mengontrol nafsu makan akan menjadi turun. Dan sebaliknya, hormon yang meningkatkan nafsu makan akan meningkat.

4. Pengaruh obat

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi - Pengaruh obat
Pengaruh obat

Pengaruh obat seperti antibiotik, obat alergi, obat batuk, obat jerawat, dan obat peradangan sendi juga menjadi salah satu alasan nafsu makan yang tinggi. Obat-obatan tersebut biasanya mengandung steroid ringan seperti prednisone dan corticosteroid yang dapat memicu rasa lapar. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa mengalihkan rasa lapar dengan mengunyah permen karet, meminum kopi hangat, atau menggosok gigi.

5. Kehamilan

5 Penyebab Nafsu Makan yang Tinggi - Kehamilan
Kehamilan

Nafsu makan yang tinggi dapat dialami ketika sedang hamil walaupun hal ini bukanlah gejala kehamilan yang paling utama. Rasa lapar dan nafsu makan yang tinggi umumnya muncul pada masa awal trimester kedua.

Itulah beberapa nafsu makan yang tinggi. Bagi kamu yang sedang program diet, hindari lah hal-hal di atas agar nafsu makan kamu tetap terjaga. Namun, untuk yang sedang hamil, mungkin kamu perlu konsultasi ke dokter kandungan jika nafsu makan kamu terasa tidak seperti biasanya.

Selanjutnya: Cerahkan wajah secara alami dengan resep masker lemon dan campuran bahan-bahan alami berikut ini. Cocok untuk perawatan di rumah, lho!