7 Hal yang Harus Kamu tentang Vitamin

7 Hal yang Harus Kamu tentang Vitamin
ISTOCK

Masukkan dalam folder: informasi penting. 

Vitamin, ah, bagian penting yang membuat tubuh sehat. Belum lagi, bentuknya beraneka ragam, sehingga untuk mereka yang takut tablet, bisa memilih bubuk. Namun, apakah semua vitamin berarti baik untuk tubuh, tidak peduli cara konsumsinya? Untuk itu, ketahui informasi penting seputar vitamin agar manfaatnya optimal. 

1. Vitamin A, B, E, dan K 

Jika banyak vitamin water soluable—yang artinya larut dan dicerna tubuh ketika dikonsumsi dengan segelas air pada hampir setiap waktu—ada empat jenis vitamin yang hanya bisa diserap ketika ada lemak: A, D, E, and K. Artinya, jika kita meminum multivitamin yang mengandung empat empat vitamin ini, harus dikonsumsi dengan makanan.

2. Vitamin dan Minyak Ikan

Minyak ikan memang baik untuk tubuh, apalagi untuk kesehatan jantung, dan bisa meningkatkan memori dan fungsi otak. Namun, yang harus kamu ketahui ternyata meminum vitamin dan minyak ikan secara langsung setiap hari itu tidak disarankan. Pasalnya, bisa mengencerkan darah sehingga kamu akan mudah sakit. Juga untuk minyak ikan, selalu minum dengan makanan. Hal ini akan mengurangi efek samping yang tidak menyenangkan seperti sendawa dan mulas. 

3. Terlalu Banyak Vitamin A Bisa Membahayakan 

Yang banyak diketahui orang, vitamin A memang sangat baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan menjaga penglihatan. Namun ternyata, banyak dokter yang tidak merekomendasikan konsumsi vitamin A, khususnya dalam bentuk konsumen suplemen, setiap hari. Terlalu banyak malah bisa berbahaya: mempengaruhi fraktur tulang dan jika sedang hamil, bisa membahayakan janin. Jumlah vitamin A yang dibutukan oleh pria adalah 0,7mg dan perempuan 0,6mg tiap hari dan semuanya bisa didapatkan dari makanan sehari-hari (telur, keju, hati, ikan berminyak, susu, yogurt). Vitamin A yang tidak dibutuhkan oleh tubuh disimpan untuk digunakan nantinya. Ini artinya, vitamin A tidak dibutuhkan tiap hari.

4. Minum Vitamin dan Perut Kosong

Ini seringkali kita lakukan, meminum vitamin sebelum makan. Sepertinya mulai detik ini kebiasaan itu harus dibuang. Waktu yang tepat untuk mengkonsumsi vitamin ternyata dalam keadaan perut yang sudah terisi. Jika perut kosong, kita akan merasa mual karena tubuh mengeluarkan cairan asam lebih banyak dan asam lambung yang naik. 

5. Vitamin B6 Berhubungan dengan Tidur, dan Rasa Bahagia

Perhatian: untuk yang susah tidur setiap malam, ada baiknya mengkonsumsi vitamin B6. Vitamin B6 digunakan untuk membuat triptofan dan juga mengatur seberapa banyak serotonin yang dihasilkan oleh otak. Kadar serotonin yang tepat ternyata dapat meningkatkan mood. Namun, jika terlalu banyak serotonin akan menyebabkan tingkat tidur yang lebih rendah dan menyebabkan kita sering terbangun, serta bad mood sepanjang hari. Untuk mendapatkan vitamin B6, kamu bisa mengonsumsi makanan, seperti buncis dan salmon.

6. Jangan Lupa Konsumsi Vitamin Setelah Diare

Setelah mengalami diare, kamu harus banyak mengonsumsi vitamin untuk mendapatkan tubuh yang sehat kembali. Saat kamu terkena diare, kamu banyak mengeluarkan vitamin dari dalam tubuh daripada biasanya.

7. Ekstrak Buah Manggis

Kita sering memandang sebelah mata buah manggis. Padahal, ekstraknya baik dalam bentuk suplemen bisa digunakan untuk mengobati diare, infeksi saluran kencing, dan banyak lagi. Namun, jangan terlalu banyak karena ternyata ekstrak buah manggis ini bisa memperlambat pembekuan darah.