Apa yang Harus Kamu Tahu Sebelum Melakukan Laser Hair Removal

Apa yang Harus Kamu Tahu Sebelum Melakukan Laser Hair Removal
ISTOCK

Peringatan dari ahli.

Ini mungkin kebiasaanmu dua kali sebulan: membasmi bulu-bulu halus di sekitar tubuh. Ada yang melakukannya DIY atau mendatangi klinik kecantikan. Tujuannya, tentu saja setiap orang memiliki alasan tertentu: penampilanlah, alergi bulu, ketiaknya berkeringat sehingga bulu akan semakin memperparah kondisinya, dsb. Dan metodenya bermacam-macam, mulai dari waxing, shaving, tweezing sampai laser hair removal.  Waxing dan tweezing biasanya membuat kita menjerit atau mengumpat. Namun, laser hair removal... jujur saja, saat membayangkan proses ini, yang terbayang di benak Woop adalah: lightsaber milik Jedi. 

Laser hair removal merupakan cara untuk menghilangkan bulu-bulu ketiak dan bulu-bulu yang ada di permukaan kulit kita dan juga yang ada di lapisan epidermis bagian kedua,” jawab Juliana Yu, MD. H, NH., seorang ahli kosmetikologis, dermatologis, dan nutritionis. Juliana pun melanjutkan jawabannya, “Jika dibandingkan dengan waxing dan perawatan penghilang bulu lainnya, tentu saja cara kerja laser lebih singkat dan hasilnya akan bertahan lebih lama jika dilakukan beberapa kali. Tapi, tetap kembali kepada kondisi setiap pasien, ya.”

Kekuatan lightsaber tidak bisa diragukan lagi—orang bisa terluka (mati) karenanya (serius, ada obrolan mendalam di Quora tentang apakah pedang tersebut bisa melukai orang , bagaimana dengan  efek samping dari laser hair removal?

“Jika ditanyakan tentang efek samping yang ditimbulkan dari laser hair removal bisa dikatakan masih minim sekali. Malah jarang terjadi, kecuali pasien tersebut melakukan hal-hal yang tidak dianjurkan sesudah melakukan laser hair removal. Misalnya, melakukan scrub badan saat atau setelah laser dilakukan, atau si pasien melakukan sauna,” jawabnya.

Adapun tentang kelebihannya, Juliana menjabarkan lebih lanjut, “Kalau kelebihannya, pertumbuhan bulu menjadi lambat dan tentunya lebih less pain. Sedangkan, kekurangannya, hmm, sebenarnya tidak ada, yang ada mungkin harganya lebih mahal dibanding waxing atau yang lainnya. Sehingga, masih banyak orang yang memilih waxing.”

Sebelum kita melakukan laser hair removal, adakah yang harus kita ketahui terlebih dahulu? “Ada! Biasanya sebelum ataupun sesudah melakukan laser hair removal, tidak dianjurkan untuk mengonsumsi alkohol, sauna, dan scrub badan. Dimana, jika melakukan hal-hal tersebut tubuh akan menjadi sensitif dan merangsang bulu untuk tumbuh dengan cepat,” jawabnya. 

Dan apakah kita harus melakukan laser hair removal, Brazillian waxing, shaving, tweezing untuk menghilangkan bulu-bulu di tubuh? Seperti kata Tavi Gevinson, "Saya sama sekalit tidak tertarik mendikte perempuan lain tentang apa yang harus mereka lakukan dengan badan dan penampilan mereka." Meskipun Gevinson memberikan satu argumen penting kenapa dirinya memilih penampilan natural: “Hemat waktu.”