Ini yang Harus dilakukan Agar Rambut Tetap Sehat

Ini yang Harus dilakukan Agar Rambut Tetap Sehat
SHUTTERSTOCK

Selain makeup, apa yang membuatmu tampil percaya diri? Yep, rambut. Memiliki rambut yang sehat adalah idaman semua perempuan. Namun bagaimana cara mendapatkan rambut sehat?

Rambut memang memberikan peranan besar untuk penampilan kita secara keseluruhan. Maka dari itu, sangat penting untuk menjaga kesehatan dan keindahan rambut setiap saat, termasuk untuk kamu yang berhijab.

Sementara itu, karena kesibukan yang cukup menyita waktu, kita sering menggunakan alat elektronik yang bisa mengubah rambut dengan cepat, seperti hairdyer ataupun catokan. Meski kedua alat itu membantu kita mendapatkan tampilan rambut yang sempurna dengan cepat, tapi secara langsung panas yang dihasilkan oleh alat tersebut bisa membuat rambut menjadi rusak. Apalagi jika dipakai hamper setiap hari. Hal itu tak jarang membuat kerusakan rambut, mulai dari patah, rontok hingga tragisnya, kebotakan.

img

Lantas, apa yang harus dilakukan agar rambut kembali sehat?

“Untuk mengembalikan rambut yang rusak karena diubah dengan alat atau bahan tertentu alias hairsyling, harus dilihat dari jenis rambunya terlebih dahulu, tipis atau tebal,” ujar dr. Gloria Novelita, Sp.KK., seorang dokter spesialis kulit yang ditemui Woop, diacara ‘Ellips Hair Care’ di Blue Jasmine Restaurant.  

“Faktor-faktor tersebut wajib dilihat agar nantinya bisa mengambil penanganan yang tepat untuk mengatasi kerusakan rambut. Ada dua acara yang bisa dilakukan untuk memulihkan rambut yang rusak, yaitu dengan cara internal dan eksternal,” lanjutnya.

Yep, apa sajakah cara yang bisa dilakukan?

Menurutnya cara internal yang bisa dilakukan dalam merawat rambut rusak adalah dengan memenuhi kebutuhan asupan sehari-hari, yang tak hanya menunjang energi tubuh namun juga bagus untuk pertumbuhan rambut.

img

"Beri makanan yang mengandung protein. Karena protein adalah kandungan utama keratin yang mengisi lapisan rambut atau korteks di batang rambut. Selain itu juga asupan vitamin A, B, C, dan mikronutrien. Kalau makanannya sudah bagus, kita kembali melihat perawatan rambutnya," ungkap Gloria.

Sedangkan untuk perawatan ekternal pada rambut, Gloria menjelaskan, "mencuci rambut dengan shampo yang tepat sesuai kondisi rambut, menggunakan vitamin, masker, hingga penggunaan alat yang ramah pada rambut adalah cara terbaik yang bisa dilakukan untuk mendapatkan rambut yang sehat."

Selanjutnya: Lady Gaga bangkrut? Serius