Cara Memaksimalkan Libur Weekend Tanpa Kepikiran Kerjaan

Cara Memaksimalkan Libur Weekend Tanpa Kepikiran Kerjaan
iStock

Apa kamu selalu kepikiran pekerjaan di akhir pekan? Coba deh lakukan lima cara ini yang bisa membuat weekend-mu berkualitas.

Bagi seorang pekerja, setiap hari tentu tidak bisa lepas dari pikiran mengenai pekerjaan yang sedang dilakukan. Bahkan ketika akhir pekan tiba masih tetap kepikiran pekerjaan. Terutama saat Minggu malam sudah mulai gelisah memikirkan pekerjaan di hari Senin. Apa yang salah satunya?

Kamu tidak sendirian. Sebagian besar dari kita merasa sulit untuk beralih antara kehidupan pribadi dan profesional walaupun sedang libur weekend. Untuk itu, ada beberapa tips yang akan membantumu berhenti merenung tentang pekerjaan kantor saat hari libur sehingga bisa menikmati weekend sepenuhnya.

  • Manfaatkan hari Jumat sebaik-baiknya

img

Salah satu yang dapat kamu lakukan untuk memastikan pikiran terkait pekerjaan tidak merusak liburmu dengan merencanakan pekerjaan pada hari Senin di Jumat. Kedengarannya membingungkan? Itu sebenarnya mudah…

Luangkan waktu di hari Jumat membuat daftar tugas untuk hari Senin. Jika memungkinkan, mulailah mengerjakannya terlebih dahulu sehingga kamu sudah melakukan sebagian pekerjaan yang akan selesai di Senin. Ini akan membantu menjaga hari liburmu tetap teratur dan tidak stres saat Minggu malam.

  • Rencanakan akhir pekanmu

img

Ketika kamu dapat merencanakan hari kerja dengan baik, lalu mengapa tidak berakhir pekan? Bahkan tanpa disadari kamu selalu selalu merasa lebih bersemangat di akhir pekan ketika kamu memiliki sesuatu yang menarik untuk dilakukan. Baik itu hanya menonton film di rumah, mengunjungi kerabat, atau pergi makan malam serta berbelanja. Akhir pekan yang direncanakan membantumu untuk tetap sibuk dan tidak terlalu memikirkan pekerjaan.

  • Tinggalkan gadget

img

Berkali-kali disarankan, tinggalkan gadget di akhir pekan. Meski tidak ingin memikirkan pekerjaan, e-mail kantor dan grup Whatsapp dapat mengingatkan kita akan tugas yang akan datang di tempat kerja. Oleh karena itu, sebaiknya matikan smartphone dan laptopmu selama weekend. Kami yakin kamu tidak terlalu tertekan saat mengucapkan selamat tinggal pada gadget dan kembali ke masa lalu yang indah (bahkan jika hanya bertahan beberapa waktu tertentu).

  • Jangan lupa me time

img

Setiap hari kamu sudah menghabiskan waktu di perusahaan. Makanya kamu perlu melakukan me time saat hari libur. Baik itu membaca buku, mendengarkan musik, memasak, menulis, maupun sekadar berjalan-jalan, fokus pada diri sendiri akan membantumu mengalihkan perhatian dari segala hal lain di sekitar. Ini juga membantu refresh diri sendiri dan kamu tidak akan merasa seperti sedang membuang-buang waktu karena tidak melakukan apa pun.

Yang perlu diingat, kamu telah mendapatkan libur hari ini dan itu satu-satunya waktu refreshing diri sendiri untuk seminggu ke depan. Menghabiskan seharian bersantai tidak hanya baik buat kesehatan tapi juga meningkatkan produktivitas di tempat kerja. Berlatih berpikir positif pasti akan membuat perbedaan dalam hidup mu.

Jika khawatir tentang pekerjaan Senin di setiap Minggu malam sudah menjadi kebiasaan, kamu harus duduk dan mencoba memahami alasan di baliknya. Apakah ini tekanan kerja sehingga terus membuatmu gelisah? Apakah ini dampak dari politik kantor? Memahami alasan di balik stresmu akan membantumu mengatasi masalah tersebut dengan cara yang lebih efektif.

Selanjutnya: jangan memaksakan diri jika tidak ingin melakukannya apalagi soal seks. Sexting yang terpaksa bisa berdampak buruk terhadap kesehatanmu. Baca lebih lengkap artikelnya di sini