Review PIXY Lip Cream— Harga Murah, Kualitas Tidak Murahan

Review PIXY Lip Cream— Harga Murah, Kualitas Tidak Murahan
pixycoloreinvention

Penasaran dengan produk re-branding dari PIXY Lip Cream?

Jika kalian adalah beauty enthusiast, pasti sudah tahu lokal brand yang satu ini kan? Yap, PIXY baru-baru ini meluncurkan campaign terbarunya yaitu PIXYColoReinvention. Dalam campaign tersebut PIXY Cosmetics me-rebranding beberapa produk make up nya, salah satunya adalah Lip Cream. Tidak hanya di re-branding, PIXY juga menghadirkan 3 shades baru untuk kalian para pecinta Lip Cream. Penasaran seperti apa review-nya? Simak yuk

Packaging

Packaging terbaru PIXY Lip Cream
Packaging terbaru PIXY Lip Cream

Packaging PIXY Cosmetics mengalami perubahan yang lumayan signifikan. Jika sebelumnya PIXY Lip Cream tampil dengan warna yang sedikit colorful, kini packaging PIXY Lip Cream yang baru terlihat lebih elegan dan classy. Seluruh tube berwarna hitam dan tidak ada ornamen putih seperti packaging yang sebelumnya. Namun tube pada bagian bawah tetap dibuat transparant agar kita bisa meilihat shadesnya dengan mudah. Well, who likes the new packaging?

Baca: #PIXYCOLOREINVENTION— Wajah Baru PIXY yang Lebih Trendy dan

Shades dan Formula

PIXY Lip Cream Memiliki tekstur yang creamy dan tidak terlalu cair. Saat kamu mengaplikasikannya, Lip Cream ini tidak butuh waktu lama untuk set di bibirmu. Walaupun hasil akhir dari Lip Cream ini adalah matte, kamu tidak perlu khawatir akan Lip Cream ini akan membuat bibirmu kering. PIXY Lip Cream mengandung Diisostrearyl Malate yang berfungsi untuk melembabkan dan melembutkan bibirmu.

Shades PIXY Lip Cream
Shades PIXY Lip Cream

Urban Berry - Rp49 ribu

Lip Cream ini memiliki warna merah tua yang tidak terlalu pekat, seperti warna merah hati. Cocok untuk tampilan sehari-hari.

Warm Pink - Rp49 ribu

Bagi kamu yang menyukai tampilan girly, PIXY Lip Cream shade Warm Pink ini bisa menjadi salah satu pilihan. Hadir dalam kombinasi warna pink dengan sedikit sentuhan warna magenta akan membuat wajah kamu terlihat lebih fresh.

Uptown Peach - Rp49 ribu

Shades ini sedikit lebih terang dari PIXY Lip Cream Gaudy Orange, warna orange yang dikeluarkan begitu pekat. Actually shades ini pas untuk summer make up look, karena membuat wajahmu cerah.

Kesimpulan

PIXY Lip Cream ini merupakan salah satu produk yang affordable. Tekstur dan formulanya sangat baik sehingga tidak akan meruskan bibirmu. Selain itu PIXY Lip Cream juga memiliki banyak varian warna yang bisa kamu coba. It’s worth to try? absolutely.

Selanjutnya: Kamu pecinta film Indonesia? Woop punya rekomendasi film Indonesia terbaik yang bisa kamu tonton. Cari tahu jawabannya di sini.