Tak Banyak Orang Tahu, Ternyata Ini 5 Perbedaan Antara Rokok Elektrik Pods dan Mod!

Life
Ternyata Ini 5 Perbedaan Antara Rokok Elektrik Pods dan Mod!

Lantas apa sajakah perbedaan kedua versi rokok elektrik tersebut, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

WOOP.ID - Kemunculan rokok elektrik (vape) di pasaran dengan model dan harga yang bervariasi, terbilang cukup menarik perhatian kalangan masyarakat Indonesia untuk menggunakannya.

Hal ini terlihat, bahwa saat ini tak sedikit dari para pecinta rokok mulai beralih dari yang tadinya menggunakan rokok biasa kini berganti menggunakan rokok elektrik.

Kendati demikian, Anda perlu tahu bahwa rokok elektrik sendiri ternyata hadir dalam 2 versi yakni versi rekomendasi pods dan mod.

Lantas apa sajakah perbedaan kedua versi rokok elektrik tersebut, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Apa Saja Perbedaan Antara Rokok Elektrik Pods vs Mod?

Keinginan orang – orang untuk beralih ke rokok elektrik, ternyata menjadikan mereka sering kali merasa kebingungan untuk menggunakan jenis rokok elektrik yang seperti apa.

Sebab seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, bahwa rokok elektrik sendiri hadir dalam dua versi, yakni versi pods dan mod. Agar Anda di rumah tidak kebingungan antara kedua versi rokok elektrik satu ini, maka bisa mengetahui beberapa perbedaannya berikut ini.

1. Ukuran rokok elektrik

Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 1
Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 1

Salah satu perbedaan utama yang bisa Anda lihat antara rokok elektrik pods dan mod yakni dari segi ukuran rokoknya.

Baca: Kenali Perbedaan Liquid Vape Free Base Vs Salt Nic

Dimana pada rokok elektrik mod memiliki ukuran yang jauh lebih besar daripada rokok elektrik pods. Kendati demikian, rokok elektrik pods memiliki keunggulan yakni lebih ramping sehingga menjadikannya memiliki kesan yang lebih ramping dan trendi.

Baca: Mengenal Rokok Elektrik Atau Vape dan 5 Bahan Kandungannya

Terlebih lagi, penggunaan rokok elektrik pods ini juga sangat pas bagi para pemula yang baru pertama kali menggunakan jenis rokok elektrik.

2. Mesin atomizer

Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 2
Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 2

Pada dasarnya, mesin atomizer dikatakan sebagai bagian yang berguna sebagai ruangan pemanas liquid pada mesin vape yang nantinya akan diubah menjadi uap.

Baca: 5 Rekomendasi Pod Sistem Yang Cocok Untuk Para Vaper Wanita

Dalam hal ini, komponen rebuildable drip atomizer (RDA) pada rokok elektrik mod biasanya dijual secara terpisah, meskipun ada juga yang menjualnya dalam satu paket.

Jauh berbeda dengan rokok elektrik pods yang mana tidak membutuhkan RDA lantaran sudah memiliki cartridge yang di dalamnya terdapat coil, rebuildable atomizer dan tangki penampung liquid.

3. Kapasitas daya baterai

Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 3
Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 3

Jika melihat dari rekomendasi pods yang dijual di pasaran, kapasitas baterainya sendiri menggunakan jenis baterai internal yang compact, sehingga menjadikan ukurannya lebih kecil daripada mod.

Baca: 3 Alasan Kenapa Liquid Salt Harganya Lebih Mahal

Tak heran jika kapasitas daya baterainya terbilang terbatas, yakni sekitar 1.000 sampai 1.500 mAh. Berbeda dengan rokok elektrik mod yang memiliki kapasitas baterai besar mencapai 2.000 – 3.000 mAh, sehingga menjadikan ukurannya terlihat lebih besar. 

4. Uap yang dihasilkan

Mengenal Rokok Elektrik Atau Vape dan Kandungan Bahan-bahan Pembuatannya (1)
Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 4

Berikutnya, Anda juga bisa melihat perbedaan di antara rokok elektrik pods dan mod dari segi uap yang dihasilkannya.

Baca: 5 Rekomendasi Liquid Salt Nicotine Terbaik Tahun 2023!

Untuk rokok elektrik jenis mod, biasanya menghasilkan uap yang lebih banyak dibandingkan pods. Alasannya yakni karena rokok elektrik mod memiliki ukuran kapasitas baterai yang lebih besar.

Berbeda dengan jenis rokok elektrik pods, yang mana menggunakan coil dengan kapas berwatt kecil sehingga uap yang dihasilkannya cenderung lebih sedikit.

5. Segi kepraktisan penggunaan

Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 5
Apa saja perbedaan antara rokok elektrik pods vs mod? - 5

Berbicara mengenai kepraktisan dari penggunaan rokok elektrik jenis pods dan mod, tentunya Anda sendiri sudah tahu jawabannya, bukan?

Baca: OMG! Ini 7 Rekomendasi Liquid Freebase Terbaik Tahun 2023!

Dimana, penggunaan rokok elektrik pods ini dinilai jauh lebih praktis jika dibandingkan dengan rokok elektrik mod. Terlebih dengan ukurannya yang kecil, sehingga akan memudahkan bagi Anda untuk membawanya kemana – mana dan mudah disimpan di saku celana.

Jadi, itulah tadi beberapa perbedaan yang bisa Anda ketahui seputar rokok elektrik pods dan mod yang banyak dijual di pasaran. Adapun bagi Anda yang lebih tertarik menggunakan rokok elektrik pods, maka sebaiknya menggunakan produk rekomendasi pods yang berkualitas. 

Baca: Mengenal Rokok Elektrik Atau Vape dan 5 Bahan Kandungannya

Baca: Ini Kenapa Tidak Olahraga Lebih Berbahaya daripada Merokok

Baca: 5 Rekomendasi Pod Sistem Yang Cocok Untuk Para Vaper Wanita