Ternyata Lesung Pipi Adalah Kelainan, Ini 7 Fakta Uniknya!

Ternyata Lesung Pipi Adalah Kelainan, Ini 7 Fakta Uniknya!
Fakta Unik Lesung Pipi

Lesung pipi menjadi salah satu daya tarik setiap manusia. Namun, ternyata lesung pipi adalah kelainan otot lho. Berikut fakta uniknya.

Lesung pipi atau yang sering dibilang ‘kempot’ sering dianggap sebagai pemanis wajah dan kecantikan yang terbentuk karena perbedaan otot dan kulit wajah. Banyak juga yang berpendapat bahwa lesung pipi bisa membuat pemiliknya jadi terlihat lebih menarik, enggak sedikit orang yang terobsesi memiliki lesung pipi sampai-sampai mereka memilih opsi melakukan berbagai cara untuk memilikinya, seperti melakukan operasi.

Nah, kali ini Woop merangkum mengenai beberapa fakta unik lesung pipi yang banyak disukai banyak orang ini. Yuk, keep on scrolling.

Fakta Unik Lesung Pipi

1. Karena faktor keturunan

fakta unik lesung pipi - Karena faktor keturunan
fakta unik lesung pipi - Karena faktor keturunan

Orang tua yang memiliki pipi berpotensi menurunkan lesung pipinya tersebut pada buah hatinya, lho. Besar kemungkinan diturunkannya kepada anak sebanyak 25-50%, apalagi kalau kedua orang tua sama-sama memiliki lesung pipi, kemungkinan diturunkannya sebesar 50-100%.

2. Dimiliki oleh orang tertentu

fakta unik lesung pipi - Dimiliki oleh orang tertentu
fakta unik lesung pipi - Dimiliki oleh orang tertentu

Hanya sebagian orang yang terlihat memiliki lesung pipi. Kalau kamu adalah salah satu orang yang memiliki lesung pipi, kamu harus mensyukurinya karena faktanya hanya 20% orang didunia yang memiliki lesung pipi.

3. Mempermudah komunikasi

fakta unik lesung pipi - Mempermudah komunikasi
fakta unik lesung pipi - Mempermudah komunikasi

Walaupun terlihatnya enggak ada hubungannya sama sekali, penelitian membuktikan bahwa lesung pipi bisa mempermudah seseorang berkomunikasi melalui ekspresi wajah. Dan bisa meminimalisir ekspresi yang ambigu.

Baca juga: Inilah 6 Bentuk Wajah yang Perlu Diketahui, Kamu yang Mana?

4. Kelainan otot wajah

fakta unik lesung pipi - Kelainan otot wajah
fakta unik lesung pipi - Kelainan otot wajah

Hal ini adalah fakta yang enggak semua orang mengetahuinya, kelainan ini muncul karena adanya variasi struktur otot wajah yang dikenal edngan zygomaticus major. Orang yang memiliki lesung pipi, ototnya enggak bergerak secara berbarengan dan justru membelah menjadi dua.

5. Bisa hilang sendiri

fakta unik lesung pipi - Bisa hilang sendiri
fakta unik lesung pipi - Bisa hilang sendiri

Ternyata lesung pipi enggak bersifat abadi, anak-anaknya yang memiliki lesung pipi tapi ketika beranjak dewasa bisa saja menghilang. Bisa memudar karena berbagai hal, tapi bisa timbul sendiri secara alami juga.

6. Membuat tampak awet muda

fakta unik lesung pipi - Membuat tampak awet muda
fakta unik lesung pipi - Membuat tampak awet muda

Lesung pipi menimbulkan kesan atraktif dan positif sehingga mengeluarkan insting alamiah yang melihatkan tampak lebih muda. Jadi menurut penelitian, ketika melihat orang yang memiliki lesung pipi maka tanpa disadari akan terbayangkan anak-anak.

7. Bisa dipercaya dan diandalkan

fakta unik lesung pipi - Bisa dipercaya dan diandalkan
fakta unik lesung pipi - Bisa dipercaya dan diandalkan

Mitosnya banyak yang berpendapat bahwa orang yang mempunyai lesung pipi adalah orang yang bisa dipercaya dan diandalkan. Serta dianggap juga sebagai orang yang konsisten terhadap segala hal.

Berikut adalah beberapa fakta unik dari lesung pipi. Awalnya kelainan namun berujung menjadi keindahan, terbukti ketidaksempurnaan bukanlah sesuatu yang buruk. Jadi jangan pernah merasa rendah diri walaupun kamu punya kekurangan ya, Woop Ladies!

Selanjutnya: Punya hobi berenang tapi menstruasi malah menghambatnya? Tak perlu risau, simak penjelasannya terlebih dulu Woop Ladies!