Cetak Sejarah! Ini Astronot Wanita Pertama di Luar Angkasa

Cetak Sejarah! Ini Astronot Wanita Pertama di Luar Angkasa
Astronot wanita NASA (Foto: mymodernmet)

Dua astronot wanita NASA, sukses mencetak sejarah setelah terbang ke luar angkasa dengan wahana antariksa berawak perempuan.

Pada 18 Oktober 2019, Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika, atau NASA, membuat sejarah ketika meluncurkan wahana antariksa 221-nya. Dilakukan oleh Christina Koch dan Jessica Meir, untuk pertama kalinya sebuah wahana antariksa hanya berisikan awak perempuan.

Koch dan Meir memulai perjalanan luar angkasa bersejarah ini pada Jumat pagi. Diawali dengan tanggung jawab mengganti komponen baterai, mereka melayang di luar angkasa selama lima setengah jam.

Pada hari Jumat, orang-orang ramai menyimak situs website dan halaman Facebook NASA untuk melihat langsung kedua wanita tersebut beraksi di luar angkasa. Agar orang-orang bisa dengan mudah membedakan mereka satu sama lain, Koch mengenakan setelan astronot yang dihiasi garis-garis merah, sementara Meir mengenakan setelan biasa.

Oh ya, jangan anggap sepele setelan astronot yang mereka gunakan, karena hal itu punya peran penting dalam terciptanya sejarah ini. Pada bulan Maret lalu, NASA harus membatalkan rencana penerbangan wahana antariksa yang berisi awak wanita, karena International Space Station (Stasiun Luar Angkasa Internasional) nggak memiliki setelah berukuran tepat untuk astronot wanita mereka.

View this post on Instagram

‪To all those reaching to new heights: yes you can. #AllWomanSpacewalk ‬

A post shared by Christina Hammock Koch (@astro_christina) on

Untungnya, masalah tersebut diselesaikan sebelum peluncuran wahana antariksa dimulai, sehingga memungkinkan bagi misi yang lama tertunda akhirnya lepas landas — dan memungkinkan Koch dan Meir menginspirasi banyak perempuan generasi baru. Sangat inspiratif ya!

Selanjutnya: Pelecehan seksual bisa terjadi dimana saja, bahkan ketika seseorang menjual barang-barang prelove-nya. Seperti influencer yang satu ini.