Siasati Kulit Kering Saat Puasa Dengan Perawatan Rumahan Sederhana 

Beauty
Siasati Kulit Kering Saat Puasa Dengan Perawatan Rumahan Sederhana

Tubuh sedikit banyak akan mengalami kekurangan cairan dan membuat terasa kering. Namun, puasa juga membuat tubuh Anda mendetoksifikasi.

Menghadapi bulan puasa dengan cuaca yang mulai panas tentu sangat berat terutama bagi kulit kesayangan Anda.

Saat puasa asupan air dan nutrisi penting lainnya akan berkurang karena selama sahur hingga buka Anda tidak boleh makan dan minum apapun.

Tubuh sedikit banyak akan mengalami kekurangan cairan dan membuat terasa kering. Namun, puasa juga membuat tubuh Anda mendetoksifikasi secara alami dan meregenerasi sel membuat lebih muda. 

Ada Cara Perawatan Selama Puasa Agar Kulit Kering Tetap Lembab Dengan Trik Rumahan Sederhana Lho! 

1. Cukupilah Air Minum Sahur Dan Berbuka 

Perbanyak minum air putih
Perbanyak minum air putih

Normalnya manusia sehari butuh 2 liter air putih untuk menyehatkan tubuh tapi selama puasa mungkin Anda akan mengurangi dari 8 gelas menjadi 5 gelas saja selama puasa.

Anda bisa terapkan sistem 2-4-2 yakni 2 gelas saat berbuka, 4 gelas malam hari dan 2 gelas saat sahur.

Rasa ngantuk tidak akan membuat Anda bangun untuk minum 4 gelas ya dan lebih memilih melanjutkan untuk tidur.

Baca: Sebabkan Maag Kambuh, Hindari 7 Makanan Ini Saat Puasa

Cara lainya juga bisa dilakukan 2 gelas saat buka dan 2 gelas selang 2 jam sebelum tidur dan ketika sahur Anda buang air kecil agar tetap sehat. 

Lanjut dengan 2 gelas saat makan sahur. Jangan memaksakan minum air jika memang belum bisa, perlahan 6 gelas saja sudah cukup baik untuk memenuhi air tubuh Anda. 

2. Batasilah Makan Lemak Dan Perbanyak Sayur Buah

Tukar nasi dengan sayur-sayuran
Tukar nasi dengan sayur-sayuran

Sahur dan buka dengan makan lemak akan mudah kenyang dan lama olahannya di lambung sebaiknya makan sayur dan buah lebih banyak agar lambung bekerja lebih ringan.

Buah yang bagus adalah buah yang netral sifat asam basanya seperti pepaya, labuh, apel, alpukat, dan pir.

Baca: Ini Kenapa Tidur Bisa Berbahaya Saat Puasa

Sayuran yang bagus adalah sayuran yang tidak banyak mengandung gas seperti kol, tapi sayuran yang sedikit gas seperti terong, labu siam, wortel, asparagus, kentang, jagung muda.

Namun, bukan berarti Anda tidak boleh memakan sayuran yang mengandung gas ya, tetap boleh asalkan diimbangi dengan sayuran lainnya. 

3. Bantu Dengan Lotion Mengandung Susu

Lotion mengandung susu
Lotion mengandung susu

Ada banyak lotion yang dijual di pasaran ya, Anda pilih lotion mengandung susu karena dalam kandungan susu terdapat protein alami untuk melembabkan dari luar.

Lotion dioleskan paling manjur saat akan tidur malam dan setelah mandi pagi.

Baca: Ini Kenapa Rasa Pedas Bisa Berbahaya Saat Berpuasa

Sebenarnya, tidak ada batasan frekuensi pemakaian lotion ya tapi alangkah baiknya sehari Anda pakai maksimal 3 kali. 

Lihat efeknya selama 7 hari pertama puasa, Anda akan takjub dengan kulit tetap lembab dan lembut. 

4. Redamkan Emosi Anda Dengan Banyak Menenangkan Diri Dan Aroma Natural

Ini Aroma yang Membuatmu redam emosi
Ini Aroma yang Membuatmu redam emosi

Meredam emosi juga membantu Anda menahan gejala penuaan dini artinya semakin Anda mudah emosi maka semakin mudah kulit Anda mengkerut.

Cara terbaik untuk mengendalikan emosi adalah menenangkan diri sembari sedia aroma terapi untuk menenangkan pikiran.

Aroma terapi yang membuat rileks seperti aroma teh melati, aroma lavender atau aroma buah. 

Baca: Hasil Studi: Diet dengan Berpuasa Bisa Memperpanjang Usia

Cara Siasati Kulit Kering Saat Puasa di atas akan berdampak pada turunnya berat badan Anda beberapa kilo atau bahkan stabil dan hal tersebut wajar.

Musuh kulit kering adalah cuaca yang panas, untuk itu selalu jaga pola makan, jenis makanan dan jumlah air yang Anda konsumsi.

Jangan lupa ya saat sahur makan buah agar tubuh tetap terhidrasi dengan maksimal, haus yang dirasakan saat siang hari tidak akan separah saat Anda tidak mengkonsumsi buah setiap sahur dan buka.

Baca: Kabar Gembira Buat Perempuan, Puasa Bisa Buatmu Awet Muda!

Baca: Bibir Pecah-pecah Saat Berpuasa? Begini Cara Mencegahnya

Baca: 3 Alasan Kenapa Buka Puasa Bersama Penting untuk Karier