Bercita-Cita Menjadi Tukul? Ini 7 Fakta Isyana Sarasvati!

Bercita-Cita Menjadi Tukul? Ini 7 Fakta Isyana Sarasvati!
Bercita-Cita Menjadi Tukul? Ini 7 Fakta Isyana Sarasvati!

Siapa yang tidak kenal dengan penyanyi cantik Indonesia Isyana Sarasvati? Tetapi, apakah kamu sudah tau 7 fakta ini?

Isyana Sarasvati merupakan penyanyi sekaligus pencipta lagu Indonesia kelahiran Bandung pada tahun 1993 lalu. Selain memiliki suara yang merdu, Isyana juga dikenal berprestasi terutama di bidang musik. Sejak dulu, sudah banyak sekali penghargaan yang pernah ia raih di bidang musik. Wanita cantik satu ini juga dikenal memiliki tingkah laku yang kocak sehingga seringkali membuat banyak orang merasa gemas terhadapnya. Untuk lebih mengenalnya, kamu harus mengetahui apa saja fakta dari Isyana Sarasvati. Berikut Woop sudah merangkumnya.

Fakta Isyana Sarasvati

1. Sering keseleo lidah

Isyana diketahui seringkali mengalami ‘keseleo lidah’. Ia sering tidak sengaja berbelit-belit saat berbicara. Hal ini karena apa yang dipikirkan dan ingin diucapkan oleh Isyana tidak sejalan sehingga membuatnya terlalu cepat berbicara dan menjadi tidak jelas.

2. Pernah mengalami trauma

View this post on Instagram

Sepenggal cerita tentang diriku yang aku bagikan di twitter kemarin malam 🙏🏻🌹 Terima kasih, #LEXICON

A post shared by #LEXICON (@isyanasarasvati) on

Melalui akun Instagramnya, Isyana mengaku memiliki trauma pribadi yang sudah mengakar cukup lama. Sudah hampir 5 tahun ia tidak berani membaca secara langsung komentar dan respon terhadap karya-karyanya. Isyana bahkan sampai memiliki tim yang membacakan komentar dan menyampaikannya kepada Isyana.

3. Extrovert on stage, introvert off stage

View this post on Instagram

A post shared by #LEXICON (@isyanasarasvati) on

Dalam sebuah wawancara, Isyana pernah mengaku bahwa ia adalah seseorang yang sangat extrovert ketika di atas panggung, namun sangat introvert ketika tidak berada di atas panggung.

Baca juga: 5 Fakta Unik Chelsea Islan, Asuransikan Bagian Tubuhnya!

4. Juri The Voice Indonesia 2019

View this post on Instagram

A post shared by #LEXICON (@isyanasarasvati) on

Beberapa waktu yang lalu Isyana mendapatkan kesempatan untuk menjadi juri dalam ajang pencarian bakat The Voice Indonesia 2019, bersama dengan beberapa juri lainnya seperti Armand Maulana, Titi DJ, Nino RAN, dan Vidi Aldiano.

5. Sangat mencintai piano

View this post on Instagram

A post shared by #LEXICON (@isyanasarasvati) on

Isyana merupakan musisi yang sangat mencintai piano, ia sangat ahli memainkan alat musik satu ini. Isyana juga seringkali mengunggah video dirinya saat sedang bermain piano ke akun Instagram pribadinya.

6. Tradisi tahunan bersama fans

View this post on Instagram

A post shared by #LEXICON (@isyanasarasvati) on

Isyana memiliki tradisi tahunan bersama para penggemarnya yang disebut Isyanation, yaitu bukber. Dalam acara bukber ini, selain makan bersama, Isyana bersama para penggemarnya juga mengadakan sharing session, bernyanyi bersama, dan lainnya.

7. Bercita-cita menjadi Tukul?

Saat diundang dalam acara yang dipandu oleh Tukul Arwana, Ini Baru Empat Mata, Isyana mengaku bahwa sejak dulu ia sangat senang melihat ciri khas Tukul saat mengatakan ‘eaa eaa’ bahkan ia berpikir suatu hari nanti ingin menjadi Tukul selama 5 detik.

Nah, itu dia beberapa fakta Isyana Sarasvati yang mungkin belum kamu ketahui. Bagaimana? Kocak sekali ya, musisi cantik satu ini?

Selanjutnya: Ketahui 7 fakta menarik Tatjana Saphira, aktris cantik yang pernah menang penghargaan di Korea!