Perempuan katanya rentan terkena Infeksi Saluran Kemih (ISK) saat berpuasa. Nah, hal ini bisa mencegahmu dari ISK.
Kok bisa? Hal ini sebenarnya umum terjadi karena kurangnya asupan air yang cukup. Akibatnya bakteri tidak dapat dikeluarkan melalui urin dan menyebabkan infeksi pada saluran kencing. Seperti dilansir dari laman The National, Dr. Manaf Al Hashimi, konsultan urologi di Burjeel Hospital, Abu Dhabi, mengungkapkan, “Ada peningkatan infeksi saluran kemih pada perempuan di bulan puasa.”
Hal ini tentu akan membuatmu tidak nyaman. Gejalanya utamanya seperti anyang-anyangan, meilputi nyeri pada pinggul, rasa ingin buang air kecil secara sering dan terus menerus, sensasi terbakar saat buang air kecil, serta keputihan yang banyak juga berbau. Agar tidak terkena penyakit ini, Woop sudah merangkum beberapa cara yang bisa kamu lakukan.
1. Minum banyak air putih
Untuk mencegah ISK kamu harus mengonsumsi air putih setidaknya 2 liter per hari. Selain mencegah dehidrasi, banyak minum air putih membantu memenuhi kandung kemih. Saat kandung kemih penuh, kamu akan buang air kecil dan mengeluarkan bakteri penyebab ISK dari dalam tubuh. Tentu ini akan mencegah terjadinya infeksi dengan mengurangi jumlah bakteri di dalamnya.
2. Perbanyak makan sayur dan buah
Supaya terhindar dari ISK, kamu harus mengonsumsi makanan yang sehat dan mengandung banyak air, contohnya sayur dan buah. Hindari makanan pedas dan asin, karena bisa memengaruhi kadar pH urine menjadi tidak seimbang, akibatnya infeksi rentan terjadi.
3. Hindari pemakaian panty liner
Selain minum dan makanan, kamu juga harus memperhatikan kebersihan area vitalmu. Hindari pemakaian panty liner dalam jangka waktu yang lama. Memang panty liner bisa membuat daerah vaginamu terasa kering tapi justru menjadi sumber bakteri. Panty liner membuat bakteri tidak kemana-mana. Banyak dokter yang menyarankan lebih baik sering mengganti pakaian dalam, dibanding harus menggunakan panty liner.
Selanjutnya: Ingin tahu berapa banyak bonus pekerjaan yang harus kamu terima? Baca selengkapnya di sini.